Ketua Satker Kunci Bersama H Acep Purnama Ajak Indramayu Gabung, Begini Respon Bupati Nina
Ketua Satker Kunci Bersama H Acep Purnama SH MH bersama rombongan menemui langsung Bupati Indramayu Hj Nina Agustina di Aula Pendopo Sekretariat Daerah Kabupaten Indramayu, Selasa 11 April 2023.-ISTIMEWA/RADARCIREBON.COM-
INDRAMAYU, RADARCIREBON.COM – Bupati Kuningan sekaligus Ketua Satker Kunci Bersama, H Acep Purnama mengajak Kabupaten Indramayu untuk bergabung.
Oleh sebab itu, H Acep Purnama yang bertindak sebagai Ketua Satker Kunci Bersama menyambangi langsung Bupati Indramayu Hj Nina Agustina, Selasa 11 April 2023 kemarin.
BACA JUGA:Persempit Peredaran Uang Palsu Jelang Pemilu, Ini yang Sudah Dilakukan BI
Perlu diketahui, Kunci Bersama merupakan wadah kerja sama daerah yang terletak di wilayah perbatasan.
“Tujuan kedatangan kami ke sini adalah ingin menjajaki Kabupaten Indramayu untuk sharing program kerja sama."
"Hal ini untuk menindaklanjuti keinginan para bupati/wali kota se Kunci Bersama yang ingin adanya pengembangan jumlah anggota,” ucap Acep.
BACA JUGA:Deklarator PKB Cirebon Sebut Ada Pihak yang Mengacak-acak Partainya, Siapakah Dia?
Dia menjelaskan, Kunci Bersama dibentuk pada saat Kuningan Summit pada Juni 2011, sebagai embrio gagasan mengenai perlunya kerja sama antardaerah.
Tujuannya, untuk membantu sinergitas permasalah di perbatasan Jawa Barat dan Jawa Tengah.
Saat ini member Kunci bersama ada 9 kabupaten/kota yaitu Kabupaten Kuningan, Kabupaten Cirebon, Kota Cirebon, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Cilacap, Kabupaten Brebes, Kota Banjar, Kabupaten Majalengka, dan pada akhir tahun 2014, Kabupaten Pangandaran masuk sebagai anggota baru.
BACA JUGA:Kuwu Mundu Mesigit Berharap Warganya Daftar PTSL Agar Tanahnya Bersertifikat
Acep juga menginformasikan bahwa pada Juni 2023 di Kabupaten Majalengka akan ada kegiatan Pekan Olahraga dan Seni Antardaerah Perbatasan (Porsenitas) ke 10 dan pameran produk unggulan daerah.
“Untuk itu kami berharap bupati dapat bersilaturahmi dengan menyaksikan pagelaran tersebut,” ungkap Acep.
Menyambut ajakan, H Acep Purnama, Bupati Indramayu Hj Nina Agustina menyatakan ketertarikannya untuk bergabung dengan kerja sama antardaerah Kunci Bersama, yang mana telah terjalin dengan cukup lama dan solid.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase