Kandang Ayam Rp500 Juta di Babakan Ludes Terbakar, Pemilik Curiga Ada Unsur Kesengajaan
Kandang ayam milik Masud di Desa Gembongan, Babakan, Kabupaten Cirebon ludes terbakar di Hari Raya Idul Fitri.-Tangkapan Layar Video-Ist
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Kandang ayam yang berdiri di lahan milik Desa Gembongan, Kecamatan Babakan, Kabupaten Cirebon, ludes terbakar.
Kandang ayam milik Masud Maulana (34) itu, ludes terbakar menjelang sholat Idul Fitri 1444 Hijriyah dilaksanakan.
Menurut Masud, terbakarnya kandang ayam miliknya itu, terjadi pada Sabtu 22 April 2023 lalu sekitar pukul 03.00 WIB.
"Kejadiannya pas hari Idul Fitri, jam 3 subuh," kata Masud kepada radarcirebon.com lewat saluran telepon, Rabu 3 Mei 2023.
BACA JUGA:Indramayu Penyumbang Janda Muda Terbanyak, Apa Hubungannya dengan RCTI?
BACA JUGA:Tugas Khusus dari Gubernur Ridwan Kamil, Wagub Uu Jadi Pemimpin Jamaah Haji Jawa Barat
Masud menduga, ada pihak yang dengan sengaja melakukan pembakaran terhadap kandang ayam miliknya itu.
Karena menurut Masud, sebelumnya pihak pemerintah desa sudah melayangkan pemberitahuan kepada dirinya perihal bakal ada penggusuran terhadap kandang ayam miliknya itu.
"Padahal sebelumnya saya sudah perpanjang kontrak," jelas Masud.
Adapun penggusuran yang akan dilakukan terhadap kandang ayam miliknya itu, karena lahan tersebut bakal dijadikan cafe.
BACA JUGA:Bosen Nganggur? Ada 3.321 Loker Job Fair di Kabupaten Kuningan, Diikuti 30 Perusahaan, Cek Jadwalnya
BACA JUGA:Menang Banyak dengan Pilihan Warna baru Yamaha Gear 125, Tampil Aktif
Masud yang tinggal di Jalan Gembongan Dusun 02 Rt02/03 Desa Gembongan, Babakan Gebang ini, berjarak 2 km dari kandang ayam miliknya.
"Informasi yang saya terima, lahannya bakal dijadikan cafe," tambahnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: