HARGA BARU, Tiket Masuk dan Parkir Kendaraan di Waduk Darma Kuningan

HARGA BARU, Tiket Masuk dan Parkir Kendaraan di Waduk Darma Kuningan

Harga baru tiket masuk dan parkir kendaraan di Waduk Darma Kuningan usai direvitalisasi.-Asep Brd-Radar Cirebon

KUNINGAN, RADARCIREBON.COM - Waduk Darma KUNINGAN menawarkan pemandangan baru. Taman wisata danau buatan ini, kini tampil lebih tertata.

Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) selaku pemilik, sudah melakukan revitalisasi Wisata Waduk Darma.

Anggaran sebesar Rp30 miliar, digelontorkan untuk membuat Waduk Darma tampil lebih instagramable.

Namun, meski sudah mengalami banyak perubahan, harga tiket masuk Waduk Darma Kuningan tidak mengalami perubahan.

BACA JUGA:Berhasil Sedot Ribuan Pengunjung, Ini Fasilitas Baru yang Dimiliki Waduk Darma Kuningan

BACA JUGA:Rhoma Irama, Sunjaya dan Rupiah, Apa Kaitanya?

Tiket masuk Waduk Darma, masih seperti di tahun-tahun sebelumnya. Harga terbaru 2023 masih dikisaran Rp15 ribu per orang.

Menurut Ketua Koordinator Teknis Wisata Waduk Darma Kuningan, Umar Hidayat, harga tiket tidak ada perubahan setelah adanya revitalisasi.

“Harga tiket yang dikenakan cukup terjangkau masyarakat. Setiap pengunjung dikenakan tarif masuk Rp15 ribu," sebut Umar.

Ditambahkan Umur, harga tiket Rp15 ribu tersebut untuk pengunjung dewasa, sedangkan harga tiket untuk anak-anak ada toleransi. 

BACA JUGA:Masih Alami dan Perawan, Situ Biru Cilembang Sumedang, Cek di Sini Rute Perjalanannya

BACA JUGA:Kota Tahu, Sumedang yang Melegenda, Ternyata Erat Kaitannya dengan Pedagang dari Tiongkok

"Bisa disebut, tiket masuk Waduk Darma paling murah untuk masuk objek wisata di Kuningan,” ungkapnya.

Pasca direvitalisasi, Waduk Darma sekarang memang tampil beda. Terutama dari bangunan sehingga menjadi daya tarik wisatawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: