Warga 2 RT Berangkat Umroh Gratis, Biaya Ditanggung Sultan Bojong Koneng Bekasi

Warga 2 RT Berangkat Umroh Gratis, Biaya Ditanggung Sultan Bojong Koneng Bekasi

Warga 2 RT di Bojong Koneng Bekasi, berangkat umroh gratis yang dibiayai oleh Sultan Bojong Koneng Bekasi, H Agus Suhela.-Tangkapan Layar Video-Instagram

BEKASI, RADARCIREBON.COM - Warga yang tinggal di 2 Rukun Tetangga (RT) Bojong Koneng, BEKASI, berangkat umroh gratis. 

Seluruh biaya keberangkatan umroh bagi warga di 2 RT itu, ditanggung oleh Sultan Bojong Koneng, Bekasi, H Agus Suhela.

Mereka adalah warga RT 01 dan RT 02 RW 07 Kampung Bojong Koneng, Desa Telaga Murni, Cikarang Barat, Bekasi.

Video keberangkatan warga Bojong Koneng yang hendak berangkat umroh itu, viral di media sosial.

BACA JUGA:Disdukcapil Musnahkan Puluhan Ribu KTP-eL dan KIA

BACA JUGA:NGAWUR! Saifudin Ibrahim Sebut MUI ‘Maling Ulung Indonesia’, Lempar Tuduhan ke Ma’ruf Amin dan Jusuf Kalla

"Sultan Bojong Koneng, Bekasi Berangkatkan Umroh Warga 2 RT," tulis akun bekasi.terkini, Jumat 12 Mei 2023.

Dikutip radarcirebon.com, seluruh warga yang hendak diberangkatkan umroh gratis oleh Sultan Bojong Koneng Bekasi itu, mencapai 1.000 warga.

“Kurang lebih 1000 warga asli Bojongkoneng kita berangkatkan umrah, dengan bertahap 60 orang setiap tahunnya,” kata Agus Suhela

Pada prosesnya, setiap tahun akan diberangkatkan ke tanah suci sebanyak 60 orang.

BACA JUGA:Kapolres Indramayu Besuk Anggotanya Yang Dianiaya Geng Motor, 5 Orang Jadi Tersangka

BACA JUGA:Duit 30 Miliar, Sebut Polisi dan MUI Kerja Sama Tangkap M Kace dan Yahya, Saifudin Ibrahim: Harusnya Somad

Proses pendataan warga Bojong Koneng sendiri, sudah dilakukan sejak tahun 2019.

Namun berhubung pandemi Covid-19, keberangkatan warga Bojong Koneng Bekasi, baru terlaksana di tahun ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: