Disnakertrans Cirebon, Latihan Puluhan Anggota PERSIT Kerajinan Souvenir

Disnakertrans Cirebon, Latihan Puluhan Anggota PERSIT Kerajinan Souvenir

Puluhan anggota Persatuan Isteri Prajurit (Persit) Kodim 0620/ Kabupaten Cirebon, mengikuti kegiatan pelatihan pembuatan souvenir yang dilaksanakan oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Cirebon.-Dedi Haryadi-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM -  Puluhan anggota Persatuan Isteri Prajurit (Persit) Kodim 0620/ Kabupaten Cirebon, mengikuti kegiatan pelatihan pembuatan souvenir yang dilaksanakan oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Cirebon.

Bupati Cirebon Drs H Imron, M.Ag saat membuka kegiatan tersebut mengatakan, bahwa kegiatan pelatihan dan kertrampilan, merupakan salah satu kegiatan yang dianjurkan diselenggarakan disejumlah daerah di Indonesia.

Karena menurut Imron, dengan adanya peningkatan ketrampilan yang dimiliki oleh masyarakat, nantinya akan bisa mendorong bangkitnya perekonomian dan kesejahteraan hidup masyarakat di daerah, terutama Kabupaten Cirebon.

“ Kegiatan pelatihan ketrampilan ini, merupakan salah satu yang bisa menunjang kebangkitan ekonomi,” kata Imron, Senin 15 Mei 2023.

BACA JUGA:Ada Komplek Mewah di Kabupaten Cirebon, Ternyata Artinya Bisa Bikin Senyum yang Baca

BACA JUGA:Libatkan Dua Pesawat F-16, Yon Arhanud 14/PWY Gelar Latihan Cakra

Imron juga menyambut baik kegiatan pelatihan yang bekerjasama dengan Kodim 0620/ Kabupaten Cirebon ini. Imron berharap, ilmu-ilmu ketrampilan yang nantinya didapatkan pada pelatihan ini, bisa ditularkan kembali kepada seluruh anggota Persit dan masyarakat di Kabupaten Cirebon.

“ Saya berharap, nanti ilmunya bisa ditularkan kepada masyarakat,” kata Imron.

Dandim 0620/Kabupaten Cirebon, Letkol Inf Afriandy Bayu Laksono menuturkan, pihaknya sebenarnya menginginkan seluruh anggota Persit untuk bergabung dalam pelatihan ini. Namun karena adanya keterbatasan, sehingga hanya sebanyak 21 anggota saja yang terlibat.
Ia memastikan, walaupun saat ini hanya ada 21 anggota yang mengikuti pelatihan, namun nanti ilmunya akan disebarkan keseluruh Koramil yang ada di Kabupaten Cirebon. Sehingga ilmu yang didapat nantinya, bukan hanya untuk pribadi pesertanya saja.

“ Nanti ilmunya bukan hanya untuk pribadi, namun akan ditularkan kepada anggota Koramil atau masyarakat disekitarnya,” kata Afriandy.

BACA JUGA:Milad Al Azhar ke-42, Yayasan Siti Chodidjah Cirebon Hadirkan Putra ke-9 Buya Hamka

BACA JUGA:Ingin Membawa Angin Segar di Kota Cirebon, Furqon Daftar Bacaleg lewat Perindo

Afriandy berharap, hasil karya yang nantinya dihasilkan oleh para anggota Persit pada pelatihan dengan Disnaker ini, bisa bersanding dengan hasil produk-produk yang sudah banyak beredar di masyarakat.  Sehingga nantinya, anggota Persit ini bisa mandiri dengan produk usaha yang dihasilkan.

“ Harapannya hasilnya bagus dan bisa dijadikan sebagai usaha,” kata Afriandy.

BACA JUGA:Pesawat Tempur Terbang di Langit Cirebon Warga Geger di Media Sosial, Tenang Bukan Sedang Perang

BACA JUGA:Polresta Cirebon Launching Polisi RW Tingkat Kabupaten Cirebon

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: