Fakta-Fakta Lagu Syekh Panji Gumilang yang Bikin Penasaran Dahlan Iskan, Judulnya Samudera Biru

Fakta-Fakta Lagu Syekh Panji Gumilang yang Bikin Penasaran Dahlan Iskan, Judulnya Samudera Biru

Lagu Syekh Panji Gumilang dengan judul Samudera Biru dinyanyikan Soendari Soekotjo.-Mahad Al Zaytun-radarcirebon.com

INDRAMAYU, RADARCIREBON.COM - Ada beberapa fakta menarik tentang lagu “Keroncong Samudera Biru” karya Syekh Panji Gumilang, pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Al Zaytun Indramayu.

Seperti diketahui, Syekh Panji Gumilang dan Mahad Al Zaytun belakangan ini sedang menjadi sorotan, terkait beberapa kejadian.

Kendati demikian hal tersebut tidak menyurutkan visi dari Syekh Panji Gumilang dan Mahad Al Zaytun yang mengusung: Hidup Bersama.

Bahkan, visi tersebut terdapat pada Mars Mahad Al Zaytun itu sendiri. Rupanya, Syekh Panji Gumilang memang memiliki musikalitas yang baik.

BACA JUGA:Pekikan 'Merdeka' Lebih Sering Ketimbang Salam, Pengalaman Dahlan Iskan di Kompleks Al Zaytun

Lalu, apa saja fakta-fakta menarik dari lagu Syekh Panji Gumilang dengan judul Samudera Biru yang turut membuat Dahlan Iskan penasran.

Berikut daftar fakta menarik dari Lagu Samudera Biru:

1. Dinyanyikan Sundari Soekotjo

Salah satu lagu yang sangat terkenal karya Syeh Panji Gumilang adalah “Keroncong Samudera Biru”.  Lagu itu dinyanyikan oleh penyanyi keroncong terkenal di Tanah Air, Sundari Soekotjo.

2. Membuat Penasaran Dahlan Iskan

Mantan Menteri BUMN Dahlan Iskan pun penasaran dengan “duet maut” antara dua orang hebat itu. “Syekh Panji Gumilang yang kyai dan pencipta lagu, penyanyinya Sundari Soekotjo, sungguh sangat menarik,” ungkap Dahlan.

Mengapa memilih Soendari Soekotjo untuk menyanyikan lagu Syeh Panji? Kok, tidak yang lain? Tanya Dahlan Iskan.

BACA JUGA:TERMEGAH DI ASIA TENGGARA, Seberapa Luas Kompleks Pesantren Al Zaytun Indramayu?

“Kan semua tahu, kalau bicara musik keroncong saat ini yang terkenal adalah Sundari Soekotjo,” jawab Panji Gumilang di sela-sela jamuan makan malam dengan sejumlah tokoh di Ponpes Al Zaytun, Jumat malam lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: