Santri Asal Ciamis Jadi Korban Kecelakaan Moge, Polisi Langsung Bergerak

Santri Asal Ciamis Jadi Korban Kecelakaan Moge, Polisi Langsung Bergerak

Korban kecelakaan moge bernama Yayan, salah satu santri Pondok Pesantren Miftahul Huda Al Abidin sedang mendapatkan perawatan medis di Puskesmas Cihaurbeuti, Ciamis, Sabtu 27 Mei 2023.-Tangkapan layar-

CIAMIS, RADARCIREBON.COM – Seorang santri menjadi korban kecelakaan rombongan motor gede (moge) yang melintas di wilayah Kabupaten Ciamis.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari berbagai sumber, kecelakaan terjadi melibatkan dua kendaraan sepeda motor di Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis, Sabtu 27 Mei 2023 sekitar pukul 14.00 WIB.

BACA JUGA:Penampakan Gedung Oranye, Tempat Pasien Rumah Sakit Gunung Jati Cirebon Meninggal Diduga karena Terjatuh

Diketahui, menjadi korban kecelakaan bernama Yayan, salah satu santri Pondok Pesantren Miftahul Huda Al Abidin.

Usai kecelakaan, korban harus mendapatkan perawatan medis di Puskesmas Cihaurbeuti.

Setelah mendapatkan informasi moge tabrak santri, pihak kepolisian langsung melakukan pendalaman, termasuk mencari pengendara sepeda motor yang terlibat dan saat ini melarikan diri.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Pasien Meninggal Diduga Terjatuh di RSD Gunung Jati Cirebon, Begini Keterangan Rumah Sakit

Polres Ciamis terus melakukan pendalaman untuk mencari pengendara sepeda motor gede (moge) Harley Davidson yang diduga menabrak seorang santri.

Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro mengatakan, pihaknya sampai Sabtu malam belum mengetahui identitas pengendara moge tabrak santri.

BACA JUGA:Panji Gumilang Beberkan Cara Hindari Riba Saat Pinjam Uang di Bank

"Sementara salah satu pihak motor yang terlibat kecelakaan diduga melarikan diri, belum diketahui identitasnya," katanya.

Kapolres menegaskan bahwa pihaknya akan mendalami kejadian tersebut. Dalam kasus ini, pihaknya belum menyimpulkan terkait dengan dugaan melarikan diri adalah pengemudi moge.

Namun, hasil keterangan di lapangan, kata Kapolres, banyak menyebutkan jenis kendaraan yang melarikan diri setelah terjadi tabrakan adalah jenis moge.

"Meski demikian, ada keterangan dari beberapa saksi yang menyebutkan bahwa jenis kendaraan yang diduga melarikan diri adalah moge," katanya.

BACA JUGA:Jelang Laga Timnas Indonesia vs Argentina, Lionel Messi Dikabarkan Datang ke Jakarta

Kasat Lantas Polres Ciamis AKP Asep Iman Hermawan mengatakan bahwa pihaknya sudah berkomunikasi dengan pihak Harley Davidson Club Indonesia (HDCI), dan organisasi ada iktikad mau bertanggung jawab.

Informasi yang diterima kepolisian, kata dia, pengendara moge sempat berhenti, kemudian jalan lagi. Sementara itu, pengendara lain yang terluka sudah ditangani rumah sakit.

"Setelah kejadian (Harley) selang berhenti dan jalan lagi. Namun, dari kami sudah menggalang semua panitia HDCI dan Vicall dari pesantren dan HDCI.”

BACA JUGA:Berikut Rangkaian Acara Peringatan Hari Raya Tri Suci Waisak 2567 BE-2023

“Pihak HDCI akan bertanggung jawab penuh dengan kejadian ini," kata Asep Iman Hermawan yang disampaikan melalui siaran pers Humas Polres Ciamis.

Terkait dengan kondisi korban, dia mengatakan bahwa saat ini masih dalam tahap pemeriksaan medis. Korban mengalami luka di bagian dada kanan, dan memar di mata sebelah kanan.

Sementara itu, komunitas sepeda motor gede saat ini sedang ada kegiatan perayaan hari ulang tahun HDCI Bandung di Pantai Pangandaran. (jun)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase