Agus Komara Nakhoda SMKN 1 Sukra
SUKRA – SMKN 1 Sukra kini memiliki nakhoda baru, yakni Drs Agus Komara. Dia dipromosikan menggantikan H Armani Charly SPd MPdI yang dipindah menjadi kepala SMKN 1 Bongas. Agus Komara sendiri sebelumnya adalah guru di SMKN 1 Jatibarang. Pergantian kepala SMKN 1 Sukra dilangsungkan dalam sebuah acara jumpa pisah yang berlangsung semarak, Senin (14/1). Selain dari civitas academica setempat, acara juga dihadiri jajaran guru, karyawan, dan perwakilan OSIS SMKN 1 Jatibarang. Sesaat setelah acara serah terima, Agus Komara menyatakan jabatan yang kini diembannya adalah bentuk kepercayaan Pemerintah Kabupaten Indramayu untuk memajukan dunia pendidikan di bumi Wiralodra. Tak lupa ia mengucapkan terima kasih kepada Bupati Indramayu Hj Anna Sophanah serta kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu, DR H Odang Kusmayadi MM atas amanat yang dibebankan di pundaknya. “Saya akui tidak memiliki pengalaman sebagai kepala sekolah, namun tugas serta amanat yang diberikan Insya Allah akan saya laksanakan dengan sungguh-sungguh. Karena itu mohon dukungannya,” ujar dia. Ia menandaskan, akan melanjutkan pelaksanaan berbagai program dari kepala sekolah sebelumnya sambil mengevaluasi dan melakukan perbaikan sehingga SMKN 1 Sukra akan terus maju dan lebih baik lagi. Pihaknya berharap, keberadaannya di SMKN 1 Sukra akan memberikan manfaat bagi semua pihak. Baik dari kalangan internal sekolah, masyarakat serta dunia pendidikan di Kabupaten Indramayu. Sementara itu, komite SMKN 1 Sukra, Nasrudin Misbakh optimis kepemimpinan kepala sekolah yang baru akan membawa perubahan ke arah lebih baik. Apalagi, Agus Komara memiliki back ground di bidang teknik bangunan serta memiliki pengalaman sebagai wakasek. “Tentu kami akan selalu mendukung setiap gebrakan, teroboson dan usaha dari kepala sekolah yang baru dalam memajukan SMKN 1 Sukra,” tandasnya. (kho/opl)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: