Buroq Menyambut Ganjar Pranowo di Cirebon, Sudah Ada di Stadion Bima

Buroq Menyambut Ganjar Pranowo di Cirebon, Sudah Ada di Stadion Bima

Kesenian Buroq menyambut kedatangan Ganjar Pranowo di Stadion Bima Kota Cirebon. -Dedi Haryadi-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Kesenian Buroq dan penampilan lainnya, menyambut kehadiran Ganjar Pranowo di Stadion Bima, Kota CIREBON, Sabtu, 3, Juni 2023.

Ribuan kader, pengurus partai, bacaleg dan simpatisan PDI Perjuangan se-Ciayumajakuning, Subang, Purwakarta, Sumedang juga turut memerahkan lapangan sepak bola Stadion Bima Kota Cirebon.

Ganjar tiba ke stadion Bima tepat pukul 09.30 WIB dengan pengawalan pihak kepolisian dan Satgas PDI Perjuangan.

Kehadiran Ganjar di Cirebon tidak lain untuk memperkuat konsolidasi dan silaturahmi dengan para kader, pengurus dan unsur lainnya.

BACA JUGA:Syekh Panji Gumilang Terpesona Coni Rahakundini, Dibuatkan Kapal Seukuran Bahtera Nabi Nuh

Selain agenda di Stadion Bima, Ganjar juga akan bertandang ke Pondok Pesantren Buntet, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon. Kemudian ada agenda temu milenial.

Pantauan radarcirebon.com, saat ini acara di Stadion Bima Kota Cirebon sudah berlangsung. Di mana Ganjar hadir ditemani petinggi PDIP termasuk Ketua DPD Jabar, Ono Surono.

Pejabat yang hadir diantaranya para ketua partai, Bupati Cirebon, Bupati Majalengka, walikota Cirebon, hingga anggota DPR RI, DPRD Provinsi Jabar dan DPRD Kota/Kabupaten Cirebon serta wilayah sekitarnya.

Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Bambang Mujiarto ST saat dikonfirmasi Radar menjelaskan, kedatangan Ganjar tersebut  dalam rangka menemui kader PDI Perjuangan di wilayah Cirebon dan sekitarnya.

BACA JUGA:Relawan Gerakan Ganjar Deklarasi 'Menangkan Ganjar Pranowo' Pilpres 2024

"Agenda ini sudah kita siapkan jauh-jauh hari, Alhamdulillah Mas Ganjar ada kesempatan ke Cirebon," katanya. 

Ganjar datang ke Cirebon dan bertemu dengan warga Cirebon, karena dulu warga Jabar. Apalagi, Cirebon sebagai salah satu basis merah di Jawa Barat. 

Bambang optimis Cirebon akan menyumbang suara yang sangat signifikan sekali dalam pemenangan Ganjar nantinya di Pilpres 2024.

"Kami optimistis sekali Ganjar akan meraup suara mayoritas di Cirebon dan sekitarnya pads pemilu nanti," imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: