5 Daerah yang Warganya Paling Panjang Umur, Nomor 1 Yogyakarta Jabar Nomor 4, Minat untuk Pindah?

5 Daerah yang Warganya Paling Panjang Umur, Nomor 1 Yogyakarta Jabar Nomor 4, Minat untuk Pindah?

Angka harapan hidup Indonesia terus meningkat dan Yogyakarta adalah daerah yang warganya paling panjang umur.-Goodstats-radarcirebon.com

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Berikut adalah 5 daerah dengan angka harapan hidup (AHH) di atas rata-rata Indonesia atau boleh dibilang paling panjang umur.

Ternyata warga Yogyakarta adalah yang paling panjang umur di Indonesia. Sementara Jawa Barat ada di nomor 4 dan DKI Jakarta nomor 5.

Terkait angka harapan hidup tersebut merupakan hasil survei dari Badan Pusat Statistik (BPS) di seluruh provinsi.

AHH merupakan statistik yang menggambarkan rata-rata lama waktu hidup seseorang dalam suatu populasi.

BACA JUGA:Kereta Cepat Meluncur 350 Km Per Jam, 18 Agustus Beroperasi, Tahap 2 Dibangun ke Kertajati Majalengka

Semakin tinggi AHH, menunjukkan semakin baik derajat kesehatan serta kesejahteraan yang dimiliki masyarakat populasi tersebut. AHH merupakan salah satu indikator yang menentukan indeks pembangunan manusia.

Masing-masing provinsi di Indonesia memiliki AHH yang berbeda. Namun dalam kurun waktu 3 tahun ke belakang, angka harapan hidup secara nasional baik laki-laki maupun perempuan mengalami peningkatan setiap tahunnya.

Daerah Istimewa (DI) Yogyakarta tercatat sebagai provinsi dengan AHH tertinggi di Indonesia baik untuk laki-laki maupun perempuan.

Posisi ini sama sekali tidak berubah sejak catatan BPS tahun 2010 hingga tahun 2022.

BACA JUGA:Jangan Mudah Terbuai Rayuan Maut Agen TKI, BP3MI Indramayu Sudah Terima Ratusan Aduan

Berdasarkan data BPS yang diurutkan oleh Goodstats (Good News From Indonesia/GNFI), berikut daerah dengan warga yang paling panjang umur di Indonesia:

  1. DI Yogyakarta dengan angka harapan hidup 75,10 tahun
  2. Kalimantan Timur, angka harapan hidup 74,66 tahun
  3. Jawa Tengah, angka harapan hidup 74,62 tahun
  4. Jawa Barat, angka harapan hidup 73,62 tahun
  5. DKI Jakarta dengan angka harapan hidup 73,33 tahun.

Sementara itu, terdapat beberapa daerah lain dengan angka harapan hidup di atas rata-rata masyarakat Indonesia yakni 71,88 tahun.

Misalnya Kalimantan Utara dengan AHH 72,62 tahun, Bali dengan AHH 72,61 tahun, Sulawesi Utara dengan 72,1 tahun, dan Riau dengan AHH 71,96 tahun.

BACA JUGA:NGERI! Mabes Polri Turun Langsung Pantau Pondok Pesantren Al Zaytun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: googstats