Antisipasi Libur Idul Adha, PT KAI Tambah Perjalanan Kereta Api, Catat Tanggalnya

Antisipasi Libur Idul Adha, PT KAI Tambah Perjalanan Kereta Api, Catat Tanggalnya

Menghadapi libur Idul Adha, PT KAI Daop 3 Cirebon menambah perjalanan Argo Cheribon menjadi 3 kali dalam sehari.-Ist-PT KAI

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Sebagai langkah antisipasi libur Idul Adha, PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) menambah perjalanan kereta api (KA) menjadi 3 kali dalam sehari.

PT KAI Daop 3 Cirebon, yang biasanya mengoperasikan kereta api Argo Cheribon 2 kali sehari, menambah jadi 3 kali pada tanggal 2 dan 3 Juli 2023. 

Hal ini untuk melayani para penumpang yang akan kembali ke daerahnya masing masing setelah melaksanakan libur Idul Adha 1444 H. 

Menurut Vice President PT KAI Daop 3 Cirebon, Dicky Eka Priandana, penambahan perjalanan tersebut karena terjadi peningkatan penumpang.

BACA JUGA:HEBOH Pemilik Rumah Mewah Dekat Kuburan di Kuningan, Ongkos Pembangunan Tembus Rp5 Miliar, BerikutIni Usahanya

BACA JUGA:Pelanggan Adira Finance Cirebon Bisa Nonton Langsung MotoGP di Mandalika, Begini Caranya

"Pada hari biasa kita operasikan hanya dua KA Argo Cheribon, tapi karena ada peningkatan, kita tambah satu perjalanan KA yaitu KA 29 F Berangkat Cirebon Pukul 20.00 Datang Gambir Pukul 22.57 di tanggal 2 dan 3 Juli 2023," kata Dicky, Senin 26 Juni 2023.

Dicky mengatakan, penambahan setelah Libur Idul Adha 1444, dikarenakan meningkatnya permintaan para calon penumpang.

Berdasarkan data, penumpang yang menggunakan jasa kereta api setelah libur Idul Adha per hari bisa menembus di atas 3.500 orang sehingga perlu adanya penambahan.

"Diprediksi peningkatan penumpang akan terus berlangsung dengan jumlah di atas 3.500 orang per hari," jelas Dicky.

BACA JUGA:VIRAL! Rumah Mewah Dekat Kuburan di Kuningan, Dibangun Dengan Uang Miliaran Hasil Bisnis Online

BACA JUGA:Siap-siap Bunda, Daging Ayam Langka di Cirebon 3 Hari ke Depan, Pedagang Akan Demo Berjilid-jilid

Di Wilayah Daop 3 Cirebon, sambung Dicky, terdapat 119 perjalanan KA jarak jauh yang beroperasi. 

Perjalanan tersebut menggunakan 7 KA pemberangkatan awal dari Daop 3 Cirebon. Diantaranya:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: