Mitos Darah Haid, Penyebab Kesurupan Masal di Majalengka

Mitos Darah Haid, Penyebab Kesurupan Masal di Majalengka

Mitos darah haid yang ada di pembalut wanita, disebut makanan jin.-Ist-

MEJALENGKA, RADARCIREBON.COM - Sejumlah karyawan sebuah pabrik pakaian di Majalengka mengalami kesurupan masal. Informasi menyebutkan, akibat dari darah haid.

Potongan video memperlihatkan peristiwa kesurupan masal yang dialami beberapa karyawan pabrik di Kecamatan Kasokandel, Kabupaten Majalengka, viral di media sosial.

Menurut salah seorang karyawan berinisial AR, penyebab terjadinya kesurupan masal, karena ada salah seorang karyawan wanita yang membuang pembalut masih terdapat darah.

Peristiwa yang menghebohkan penghuni pabrik tersebut, terjadi sekitar pukul 10.00 WIB atau menjelang waktu istirahat, Kamis 6 Juli 2023.

BACA JUGA:SEREM! Ratusan Karyawan Pabrik di Majalengka Kerusupan Masal, Baru Reda setelah 4 Jam

"Informasi yang didapat, itu gara-gara buang pembalut tapi gak bersih gitu, jadi masih ada sisa-sisa kotorannya lah," ujar AR saat dikonfirmasi, Jumat 7 Juli 2023.

Diduga usai membuang pembalut itu, membuat sang karyawan tiba-tiba kerasukan. Kondisi di luar nalar itu langsung bikin heboh.

Bahkan, kesurupan menular ke beberapa karyawan lain. Peristiwa itu terjadi begitu cepat.

"Akhirnya jadi banyak, kaya nular gitu lah. Awalnya mah cuma 3 orang, terus abis itu lanjut ke bagian feging finishing." ucapnya.

BACA JUGA:Kesurupan Massal Karyawan Pabrik di Majalengka, Konon Gara-gara Buang Pembalut Wanita

Mitos seputar menstruasi menjadi perhatian bagi kaum hawa. Salah satunya perihal darah haid yang menjadi 'makanan' jin.

Oleh karena itu, muncul anggapan jika pembalut habis pakai, harus dicuci sampai bersih sebelum dibuang.

Anggapan-anggapan tersebut pastinya melekat pada sebagian orang, bahkan hingga kini masih melakukannya. 

Bahkan, orang tua sering memberikan wejangan, jangan sampai darah haid tertinggal di dalam rumah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: