Tarif Tol Cisumdawu Usai Diresmikan, Cileunyi-Dawuan Rp78 Ribu

Tarif Tol Cisumdawu Usai Diresmikan, Cileunyi-Dawuan Rp78 Ribu

Jalan Tol Cisumdawu sudah diresmikan Presiden Jokowi. Tarif Tol dari Cileunyi - Dawuan diprediksi berada di angka Rp78 ribu.-Rusman -Biro Pers Sekretariat Presiden

RADARCIREBON.COM - Jalan tol yang menghubungkan Cileunyi-Sumedang-Dawuan secara resmi disahkan operasionalnya oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), Selasa 11 Juli 2023.

Keberadaan Jalan Tol Cisumdawu itu, bakal mempersingkat perjalanan dari Bandung menuju Cirebon atau sebaliknya.

Saat ini, perjalanan menggunakan jalan nasional Cirebon-Bandung atau sebaliknya via Sumedang, bisa memakan waktu 4 hingga 5 jam.

Namun dengan adanya Tol Cisumdawu, Masyarakat Cirebon dan sekitarnya yang hendak bepergian ke bandung, waktu tempuh perjalanan bisa dipangkas jadi 1 hingga 2 jam saja.

BACA JUGA:Soal Keluhan Pemasangan PJU di Ruas Jalan Gegesik-Kaliwedi, Begini Penjelasan Dishub Kab Cirebon

Usai diresmikan Presiden Jokowi, jalan tol yang dibangun sejak 2011 itu, bisa membangkitkan gairah perekonomian untuk beberapa wilayah.

Salah satunya Kabupaten Majalengka, keberadaan Bandara Kertajati yang sempat mati suri, bakal mengalami peningkatan jadwal penerbangan.

Menurut Presiden Jokowi, aktivitas Bandara Kertajati bakal semakin padat dan ramai dengan beroperasinya Tol Cisumdawu.

Apalagi di bulan Oktober 2023 mandatang, aktivitas di Bandara Husein Sastranegara Bandung, bakal digeser ke Majalengka.

BACA JUGA:Tol Cisumdawu Beroperasi, Jadi Pintu Masuk ke Kawasan Rebana

Dengan begitu, traffic penerbangan di Bandara Kertajati Majalengka bakal semakin padat.

"Nantinya dimulai bulan Oktober akan operasi penuh artinya dari Bandara Husein Kertanegara akan digeser ke Kertajati utamanya untuk yang pesawat jet," jelas Jokowi dalam agenda peresmian Tol Cisumdawu, Selasa 11 Juli 2023.

Menurut Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, usai diresmikan, tarif Tol Cisumdawu bakal diberlakukan gratis.

Rencananya, tarif Tol Cisumdawu akan digratiskan selama 2-3 minggu, tergantung Standar Pelayanan Minimal (SPM). 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: