Diduga Api dari Tungku Pembakaran Pembuatan Tempe, Dua Rumah di Jalaksana Terbakar

Dua rumah terbakar di Jalaksana, Kabupaten Kuningan, petang tadi.--
KUNINGAN, RADARCIREBON.COM - Dua unit rumah yang digunakan sebagai tempat pembuatan tempe di Dusun IV Desa Jalaksana, Kecamatan Jalaksana, Kabupaten KUNINGAN, nyaris ludes terbakar.
Kejadian kebakaran tersebut terjadi pada Selasa 1 Agustus 2023 sekitar pukul 18.15 WIB.
Diketahui, pemilik rumah nahas tersebut adalah Oman dan H Aang.
Api merembet ke bagian belakang rumah H Aang yang lokasinya bersebelahan dengan tempat kejadian kebakaran.
BACA JUGA:Rocky Gerung dan Refly Harun Dilaporkan ke Polisi, Polda Metro Jaya: Ditkrimsus yang Tangani
Warga yang melihat kejadian itu berusaha memadamkan api menggunakan peralatan seadanya.
Upaya warga tidak mudah, karena nyala api yang terus berkobar. Bagian dapur rumah Oman yang dipakai usaha pembuatan tempe tak bisa diselamatkan. Warga juga berusaha memadamkan api di dapur rumah H Aang.
Asmadi (54) warga setempat mengatakan, peristiwa kebakaran di pabrik tempe sekaligus rumah itu terjadi selepas Maghrib.
Awalnya warga mendengar teriakan kebakaran dari sekitar rumah korban. Warga kemudian berhamburan menuju lokasi dan ikut berusaha memadamkan api.
BACA JUGA:Sambil Pake Peci Hitam, Panji Gumilang Hadiri Panggilan Bareskrim Polri
"Tadi kejadiannya sehabis Maghrib. Warga mendengar teriakan kebakaran. Dan nyala api sudah membumbung tinggi dari bagian belakang rumah Pak Oman."
"Api juga merembet ke rumah Pak Aang yang dapurnya saling berdempetan. Lantai dua rumah Pak Aang ikut terbakar," kata Asmadi dilansir dari radarkuningan.com.
Asmadi menambahkan, rumah yang terbakar itu sehari-hari digunakan sebagai pabrik pembuatan tempe dan dage (oncom).
Penyebab kebakaran diduga dari tungku yang menyala kemudian merembet ke bagian dinding.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase