Dosen Bahasa Inggris IPB Cirebon telah Tersertifikasi Cambridge TKT

Dosen Bahasa Inggris IPB Cirebon telah Tersertifikasi Cambridge TKT

Dosen Bahasa Inggris IPB Cirebon telah Tersertifikasi Cambridge TKT-KHOIRUL ANWARUDIN-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Upaya Institut Pendidikan dan Bahasa Cirebon atau IPB Cirebon dalam menghasilkan SDM yang kreatif, handal dan adaptif terhadap bahasa, teknologi dan ilmu pengetahuan terus digenjot. Salah satunya dengan meningkatkan kompetensi tenaga pendidik hingga berstandar Internasional.

Ketua Prodi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) IPB Cirebon, Aldha Willyan MPd mengatakan bahwa seluruh dosen Bahasa Inggris IPB Cirebon telah tersertifikasi Cambridge TKT (teaching Knowledge Test). Sertifikasi tersebut dikeluarkan oleh Cambridge English Language Assesment, yang mempunyai reputasi sangat baik di bidang akademik di dunia.

Cambridge TKT merupakan serangkaian kualifikasi pengajar modular yang diakui dan diterima secara global untuk menguji pengetahuan dan keterampilan mengajar. Sertifikasi ini sangat penting dan direkomendasikan bagi para calon pengajar maupun yang sudah menjadi pengajar memiliki standar kompetensi Bahasa Inggris yang tinggi sesuai dengan standar internasional.

"Penting bagi dosen-dosen PBI untuk memiliki sertifikat itu. Karena bisa menjadi standar, bahwa kita mengajar Bahasa Inggris itu tidak sekedar mengajar, tapi kita sudah berstandar dan diakui oleh Cambridge English Language Assesment, " Ungkap Aldha.

BACA JUGA:Gebyar Kemerdekaan, RW 12 GSP Gelar Jalan Santai dan Berdayakan UMKM

BACA JUGA:Door to Door Bandung - Kertajati Tetap 2 Jam, Perlu Transportasi yang Hemat Biaya dan Keringat

Untuk mengikuti test tersebut, seluruh dosen PBI IPB Cirebon harus melakukan persiapan secara intensif selama 3 bulan untuk mendapatkan skor setinggi-tingginya dalam test tersebut. Dosen yang mengikuti program tersebut, lanjut Aldha tidak hanya diikuti oleh dosen dari Prodi PBI, tapi juga oleh dosen bahasa Inggris dari Prodi lainnya.

"Alhamdulillah dosen dosen semuanya sukses dalam pelaksanaan test nya dan sudah dinyatakan tersertifikasi. Sehingga apa yang kita  ajarkan kepada mahasiswa, sangat bisa dipertanggungjawabkan, " Pungkasnya.(awr/opl)

BACA JUGA:Menang 2-1 Lawan 9 Pemain PSIS Semarang, Ezra Walian Bongkar Kunci Kesuksesan Persib

BACA JUGA:Pesan Ketua Bawaslu RI Usai Pelantikan di Jakarta: Tolong Segera Lakukan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: