IAIN Syekh Nurjati Kukuhkan 11 Guru Besar

IAIN Syekh Nurjati Kukuhkan 11 Guru Besar

PENGUKUHAN GURU BESAR : IAIN Syekh Nurjati Cirebon melakukan pengukuhan 11 guru besar baru melalui Sidang Senat Terbuka Dies Natalies Ke-58 di Auditorium Pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Rabu (30/8/2023).-KHOIRUL ANWARUDIN-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM  - Perayaan puncak Dies Natalies Ke-58, IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Rabu (30/8/2023), menjadi momen yang spesial bagi sivitas akademika IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Sejumlah pejabat seperti Bupati Cirebon Drs H Imron Rosyadi dan Kepala Kemenag Kota Cirebon H Saefuddin Jazuli hadir dalam kegiatan yang digelar di Auditorium Pascasarjana tersebut.

Selain itu, IAIN Syekh Nurjati Cirebon juga melakukan pengukuhan atas 11 guru besar baru melalui Sidang Senat Terbuka Dies Natalies Ke-58 dan Pengukuhan Guru Besar yang berlangsung di Auditorium Pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

Ke-11 Guru Besar yang dikukuhkan itu, di antaranya Prof Dr Slamet Firdaus MAg (Guru Besar Bidang Ilmu Tafsir), Prof Dr H Sumanta, MAg (Guru Besar Bidang Ilmu Tasawuf), dan Prof  Dr H Ilman Nafi’a MAg (Guru Besar Bidang Ilmu Sosiologi Agama).

Kemudian, Prof Dr H Farihin MPd (Guru Besar Bidang Ilmu Administrasi Pendidikan), Prof Dr H Achmad MA (Guru Besar Bidang Ilmu Sosiologi Hukum Islam), serta Prof Dr H Suteja MAg (Guru Besar Bidang Ilmu Pendidikan Islam).

BACA JUGA:Saat Jokowi Pamer Infrastruktur Lagi: Melaju dengan Tol Cisumdawu

BACA JUGA:Pilot Ini Bilang Bandung ke Bandara Kertajati Jauh Ya, Tapi Yakin Tol Cisumdawu Bisa Meningkatkan Penerbangan

Selanjutnya, Prof Dr Hajam MAg (Guru Besar Bidang Ilmu Tasawuf), Prof H Didin Nurul Rosidin PhD (Guru Besar Bidang Ilmu Sejarah Peradaban Islam), dan Prof Dr H Ahmad Asmuni MAg (Guru Besar Bidang Ilmu Filsafat Islam).
Berikutnya adalah Prof Dr H Kosim MAg (Guru Besar Bidang Ilmu Fikih) dan Prof Dr Hj Huriyah MPd (Guru Besar Bidang Ilmu Pendidikan Bahasa Inggris).

Dies Natalies Ke-58 tersebut merupakan refleksi sejarah, yang mengingatkan segenap sivitas akademika pada tokoh-tokoh pendiri IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Demikian dikatakan Prof Dr Aan Jaelani MAg, Rektor IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

Aan mengatakan bahwa saat ini, pihaknya mempunyai misi yang sama untuk melanjutkan semangat dan perjuangan dalam memajukan lembaga. Di antaranya dengan penyelenggaraan Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) Berbasis teknologi, yang diharapkan dapat menjawab tantangan zaman yang semakin mengglobal.

Sementara itu, Bupati Cirebon, H Imron MAg mengatakan bahwa perguruan tinggi memiliki peranan penting dalam pembangunan suatu daerah. Dirinya berharap akan ada kerja sama yang intens antara antara akademisi dengan pemerintah untuk mengurai masalah masalah yang ada di masyarakat.

BACA JUGA:Herman Khaeron Kesal, Ungkit Koalisi dan Kesabaran Tingkat Dewa, Saya Kehilangan Respect

BACA JUGA:Partai Demokrat Kota Cirebon Take Down Gambar Anies Baswedan, Disobek Pakai Cutter

"Saya meyakini perguruan tinggi bisa menggali potensi di Kabupaten Cirebon. Saya berharap di momen Dies Natalies ke-58 ini, mudah-mudahan IAIN Syekh Nurjati Cirebon dapat menjawab tantangan zaman dan mengatasi permasalahan sosial yang ada di masyarakat," ungkapnya. (awr/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: