Aneh Tapi Nyata Tol Cisumdawu: Tak Sampai Dawuan Tapi Namanya Dipakai, Ujungnya di Ujungjaya Tapi Dihilangkan

Aneh Tapi Nyata Tol Cisumdawu: Tak Sampai Dawuan Tapi Namanya Dipakai, Ujungnya di Ujungjaya Tapi Dihilangkan

Tol Cisumdawu yang sebenarnya tak sampai Dawuan Kabupaten Majalengka.-Yuda Sanjaya-radarcirebon.com

SUMEDANG, RADARCIREBON.COM – Penamaan Tol Cisumdawu sempat dipersoalkan karena ruas jalan ini sebenarnya tidak sampai Dawuan, sementara Ujungjaya yang semua menjadi gerbang Tol akhir justru dihilangkan.

Perubahan nama pada Jalan Tol Cileunyi Sumedang Dawuan memang bukan sekali ini terjadi termasuk pada gerbang tol.

Bahkan nama Jalan Tol Cisumdawu sempat diusulkan diubah menjadi Tol Cisumjati oleh Bupati Majalengka, Karna Sobahi, baru-baru ini.

Bupati Karna beralasan, nama Cisumdawu sudah tidak relevan lagi. Sebab, jalan tol tersebut memang tidak sampai ke Kecamatan Dawuan, Kabupaten Majalengka.

BACA JUGA:Misteri Perubahan Nama Gerbang Tol Cisumdawu Utama, Nama Ujung Jaya Benar-benar Dihilangkan

“Cisumdawu itu nama lama, kalau sekarang harusnya Cisumjati,” kata Bupati Karna, baru-baru ini kepada wartawan.

Nama Cisumjati diusulkan, karena sebenarnya jalan tol tersebut melalui wilayah Cileunyi, Sumedang dan Kertajati.

Cileunyi – Sumedang merupakan trase dari jalan tol sepanjang 61,7 kilometer tersebut. Kemudian Kertajati merupakan lokasi dari simpang susun yang diberi nama Junction Dawuan.

Pergantian nama ini, sebenarnya terjadi pada tahun 2017. Saat itu, Kementerian Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (Kemen-PUPR), mengusulkan adanya perubahan trase jalan.

BACA JUGA:Adu Jodoh dan Ritual Asihan Ilmu Pelet di Makam Keramat Marongge, Tak Jauh dari Exit Tol Cisumdawu Jaya

Semula jalan tol ini akan berakhir di Kecamatan Dawuan, Kabupaten Majalengka. Lalu karena persoalan lahan, diubah dan berakhir di Kecamatan Ujungjaya, Kabupaten Majalengka.

Untuk mempertahankan nama Dawuan, dibuatlah sebuah simpang susun yang terhubung ke Tol Cipali di Km 152 dengan nama Junction Dawuan.

Padahal sebenarnya Km 152 Tol Cipali tersebut berada di wilayah Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka yang hanya dipisahkan aliran sungai dengan Kecamatan Ujungjaya, Kabupaten Sumedang.

Perubahan Nama Gerbang Tol Cisumdawu Utama

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: