Kenapa Tiket Pertandingan Persib Tidak Laku dan GBLA Selalu Sepi? Teddy Selalu Disalahkan Bobotoh

Kenapa Tiket Pertandingan Persib Tidak Laku dan GBLA Selalu Sepi? Teddy Selalu Disalahkan Bobotoh

Aksi Bobotoh memprotes sistem pembelian tiket yang diberlakukan oleh Manajemen Persib. Foto:-Tangkapan layar-

BANDUNG, RADARCIREBON.COM - Persib Bandung bersiap menghadapi laga kandang melawan Persikabo 1973.

Duel di pekan ke-12 Liga 1 2023/2024 ini akan dihelat di Stadion Gelora Bandung Lautan Api atau GBLA, Sabtu 16 September 2023.

Akankah tribun Stadion GBLA dipadati oleh Bobotoh atau tetap sepi seperti yang sudah-sudah?

Seperti diketahui, pertandingan kandang Persib Bandung musim ini selalu sepi penonton. Paling banyak di laga pertama Persib melawan Madura United sekitar 14 ribu.

Setelah itu, jumlah suporter yang datang menonton langsung ke GBLA tidak pernah lebih dari 10 ribu orang.

Kenapa bisa terjadi demikian? Padahal Persib selalu melakukan penjualan tiket jauh-jauh hari.'

Untuk tiket Persib vs Persikabo misalnya. Penjualan sudah dibuka sejak beberapa hari lalu. Bahkan manajemen Persib menerapkan diskon 20 dan 10 persen.

BACA JUGA:Manager PT BIJB Putuskan Nyaleg, Pemindahan Rute ke Bandara Kertajati Sudah Sampai Mana?

Tiket sudah bisa dibeli melalui Persib App sejak Senin 11 September 2023. 

Nah, harga tiket Persib vs Persikabo normalnya adalah Rp400 ribu untuk VIP Bawah, Rp200 ribu untuk VIP Barat dan Selatan dan Rp125 ribu untuk tribun utara, selatan dan timur. 

Harga tersebut berlaku untuk pembelian tiket di hari pertandingan, yakni pada Sabtu 16 September 2023.

Adapun, diskon 20 persen berlaku untuk promo Early Bird. Yakni pemesanan tiket mulai 11 sampai 13 September 2023.

Potongan harga 20 persen ini berlaku sampai 13 September 2023 pukul 23.59 WIB.

Dengan potongan 20 persen, maka harga tiket VIP Bawah menjadi Rp320 ribu. VIP Barat, Utara dan Selatan menjadi Rp160 ribu serta tribun utara, selatan dan timur menjadi Rp100 ribu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: