Barcelona v Levante,Santai Saja, Tidak Perlu Ngotot

Barcelona v Levante,Santai Saja, Tidak Perlu Ngotot

BARCELONA - Kemenangan 4-1 di Ciutat de Valencia, kandang Levante, pada leg pertama perempat final Copa del Rey membuat misi Barcelona ke semifinal terlihat gampang. Pada leg kedua di Nou Camp dinihari nanti, Barca bisa relatif santai. Pada laga pertama, penyerang muda Cristian Tello tampil luar biasa dengan mencatat hat-trick. Padahal saat itu Levante unggul dulu pada babak pertama melalui Nabil El Zhar. Tetapi gol bunuh diri Juanfran dan trigol sensasional Tello memupus harapan Levante. Entrenador Barcelona Gerardo \"Tata\" Martino akan menggunakan kesempatan ini untuk mengistirahatkan sejumlah pemain kunci. Kiper cadangan Jose Manuel Pinto akan kembali menjadi pilihan utama. Sementara itu defender muda Marc Bartra akan menjadi starter menggeser Javier Mascherano. Full back kanan Martin Montoya yang baru sembuh dari cedera bisa menjadi pilihan utama, menggantikan Dani Alves. Tello pasti menjadi starter. Begitu juga dengan dua gelandang Alex Song dan Sergi Roberto. Winger Ibrahim Affelay yang mengalami cedera panjang bisa saja bermain. Saat Barca memukul Malaga 3-0 di Nou Camp, Minggu lalu, pemain asal Belanda tersebut masuk menggantikan Alexis Sanchez pada menit ke-87. Tata Martino sendiri enggan menganggap remeh pertandingan ini. Walau di atas angin, tetapi pelatih asal Argentina tersebut ingin agar pemainnya tetap habis-habisan. \"Pertandingan ini tentu masih menjadi perhatian saya. Meski kami dalam situasi bagus, namun ini belum berakhir. Masih ada 90 menit lagi. Melawan Levante, kami harus konsentrasi penuh,\" papar Tata kepada Mundo Deportivo. Di sisi lain, Levante tidak akan akan terlalu ngotot. Mereka sadar bahwa untuk menang dengan minimal 3-0 akan sangat sulit. Oleh karena itu, cederanya penyerang Christian Lell tidak terlalu banyak berpengaruh bagi Levante pada laga ini. (nur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: