Bukan Jalan Tol, Nanti ke Kuningan Lebih Cepat, Tak Perlu via Gronggong, Tapi Ada Syaratnya

Bukan Jalan Tol, Nanti ke Kuningan Lebih Cepat, Tak Perlu via Gronggong, Tapi Ada Syaratnya

Meski bulan Jalan Tol, tetapi Jalan Baru Cirebon Kuningan yang tidak lewat Gronggong bakal membuat perjalanan lebih cepat.-Yuda Sanjaya-radarcirebon.com

BACA JUGA:Ayo Kota Cirebon! Ikutan Nimbrung Rencana Jalan Baru Cirebon-Kuningan, Bisa Buka Isolasi di Kopi Luhur

Jalur tersebut sudah bisa mengurangi beban  kepadatan jalan raya Cirebon-Kuningan. Terutama di sepanjang tanjakkan Gronggong yang sering krodit.

Kedua, bisa membuka pengembangan daerah baru. Karena antara jalur Ciperna ke Nanggela tersebut nyaris terisolasi. Hanya kendaraan tertentu saja yang bisa melewati jalur tersebut. Itupun juga orang-orang tertentu yang sudah terbiasa lewat. 

Banyak tanah kosong tanpa penghuni di rute Ciperna-Nanggela. Padahal daerah itu tak jauh dari Jalan Tol Palimanan-Kanci. Juga dekat dengan Kota Cirebon.

Ketiga, banyak pariwisata menarik jika bisa membuka jalur Ciperna - Nanggela. Setidaknha ada tiga tempat pariwisata menarik di sekitar lokasi terisolasi itu. Ada Setu Patok, Talaga Langit dan Bukit Cinta Anti Galau.

BACA JUGA:KRI Golok Bakal Dilengkapi Rudal dari Norwegia, Nembak dari Cirebon Bisa Sampai Karawang

Keempat, bukan hanya pariwisata saja yang berpotensi dibuka di jalur itu. Lokasi kuliner juga sangat potensial. Karena jalur tersebut berada di ketinggian dengan pemandangan Cirebon dan Laut Jawa. 

Kelima, jika nanti tembus dengan jalan Sindanglaut-Caracas, jalur itu akan tambah ramai. Jalur ini bisa dilebarkan dan bersaing dengan Jalan raya Cirebon-Kuningan via Geronggong. Secara otomatis juga akan mengurangi beban jalan raya Cirebon-Kuningan. 

Keenam, Kabupaten Cirebon bisa banyak diuntungkan dengan adanya jalur baru Ciperna-Nanggela-Kamarang-Caracas tersebut. Karena jalur itu akan lebih banyak melalui wilayah Kabupeten Cirebon ketimbang Kabupayen Kuningan.

Seperti diberitakan, selain proyek jalan tol yang menghubungkan Tol Cipali dan Tol Getaci, Pemerintah Kabupaten Kuningan dan Cirebon juga sedang membahas proyek bersama.

BACA JUGA:Singgah di Cirebon, KRI Golok 688 Ikut Amankan Kunjungan Presiden Jokowi di Indramayu

Kedua daerah bertetangga tersebut, telah menyepakai jalan baru nontol yang akan dibangun menghubungkan keduanya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: