Daftar 100 Desa yang Melaksanakan Pilwu di Kabupaten Cirebon 2023, Ada 334 Calon Kuwu, Minggu Nyoblos!

Daftar 100 Desa yang Melaksanakan Pilwu di Kabupaten Cirebon 2023, Ada 334 Calon Kuwu, Minggu Nyoblos!

Daftar desa yang melaksanakan pemilihan kuwu atau pilwu serentak di Kabupaten Cirebon tahun 2023.-Dok. Radar Cirebon-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Berikut adalah daftar 100 desa yang melaksanakan pemilihan kuwu (pilwu) serentak di Kabupaten CIREBON yang tersebar di 40 kecamatan.

Pelaksanaan pilwu serentak di 100 desa tersebut adalah pada Hari Minggu, 22, Oktober 2023 yang merupakan pelaksanaan pemungutan suara.

Karenanya, pelaksanaan pilwu serentak tersebut memasuki masa rawan terutama di desa yang melaksanakan pemungutan suara.

Apalagi jumlah kuwu yang mengikuti pemilihan serentak tersebut mencapai 334 calon. Yakni 301 laki-laki dan 33 perempuan.

BACA JUGA:Tok! Banding Mario Dandy dan Shane Lukas Ditolak Pengadilan Tinggi DKI Jakarta

Dari jumlah sebanyak itu, 56 diantaranya adalah incumbent atau petahana. Menariknya lagi, ada 25 orang mantan kuwu yang kembali ikut dalam pilwu.

Sementara sisanya yakni 220 calon kuwu adalah wajah baru yang baru mengikuti pemilihan kuwu di desa masing-masing.

Oleh karena itu, Bupati Cirebon, H Imron meminta agar pelaksanaannya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Hal penting lainnya agar para calon kuwu, tim sukses dan pihak pelaksana untuk benar-benar menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

BACA JUGA:Usai Mendaftar, Berikut Jadwal Tes Kesehatan untuk 2 Pasangan Capres dan Cawapres, Catat ya!

"Calon kuwu harus siap dan legawa menerima apapun hasilnya dan setelah dilantik jangan jumawa," kata Imron, saat deklarasi damai, beberapa waktu lalu.

Kerawanan dalam pelaksanaan pilwu serentak diantaranya politik uang, konflik antar pendukung hingga pengerahan massa.

Oleh karena itu, bupati mengimbau agar pelaksanaan pesta demokrasi di tingkat desa ini, berlangsung dengan sehat.

Yang tidak kalah penting adalah para calon kuwu agar menjaga kondusitivitas. Imron mengingatkan agar calon yang kalah agar legawa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: