Lapangan Tembak Sarwajala Resmi Digunakan, Forkopimda Uji Coba Menembak Pistol

Lapangan Tembak Sarwajala Resmi Digunakan, Forkopimda Uji Coba Menembak Pistol

Forkopimda Kota dan Kabupaten Cirebon menjajal uji coba nembak pistol di Lapbak pistol Sarwajala Lanal Cirebon.-Dedi Haryadi-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Setelah dilakukan renovasi, lapangan tembak (Lapbak) pistol Sarwajala Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Cirebon diresmikan.

Peresmian tersebut berlangsung di Komplek TNI AL Tubono Jl DR Ciptomangunkusumo, Kota Cirebon, Rabu (1/11/2021).

Peresmian lapangan tembak Lanal Cirebon tersebut ditandai dengan pemotongan pita, dan penandatanganan prasasti. Selanjutnya, seluruh Forkopimda Kota Cirebon dan tamu undangan menjajal lapangan tembak tersebut dengan uji coba menembak pistol.

Hadir pada kegiatan tersebut, Danlanal Cirebon Letkol Laut (P) Ridwansyah, Kasrem 063/SGJ Letkol (Arh) Dharma Noviang Jaya, Ketua DPRD Kabupaten Cirebon M Lhutfi, Sekda Kota Cirebon Drs. Agus Mulyadi, Dandim 0614/Kota Cirebon Letkol Inf Robil Saefullah, Dandim 0620/Kabupaten Cirebon Letkol Inf Afriandy Bayu Laksono, Palaksa Lanal Cirebon Mayor Mar Jayusman, Dandenpom III/3 Cirebon Letkol Cpm Mudhofar, . Danyon Arhanud 14/PWY Mayor (Arh) Yanuar Yudistira, dan undangan lainnya.

BACA JUGA:Bukan Gaya-Gayaan, Ini Fungsi Papan Iklan LED di Pinggir Lapangan

BACA JUGA:1 Remaja Jual 2 Siswi SMA Harga Rp500 Ribu Sampai Rp1 Juta Diciduk Polisi

"Menembak merupakan cabang olah raga yang sangat diminati berbagai kalangan. Dengan diresmikannya renovasi lapbak pistol Sarwajala Lanal Cirebon ini dalam rangka membangkitkan motivasi dari para atlet menembak pistol di Kota maupun Kabupaten Cirebon,"ungkap Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Danlanal) Letkol Laut (P) Ridwansyah kepada radarcirebon.com di sela-sela kegiatan, Rabu (1/11/2023).

Lapangan tembak ini, lanjut Danlanal, akan bisa melahirkan atlet-atlet tembak yang mumpuni di Kota maupun Kabupaten Cirebon.

"Diharapkan atlet-atlet tembak yang terwadahi pada Sarwajala Shooting Club agar bisa berprestasi dalam event-event di tingkat nasional. Dan juga lapangan tembak yang kembali difungsikan setelah direnovasi ini merupakan hal yang sangat penting. Sebab, lapangan tembak ini adalah sarana utama untuk berlatih menguji kemampuan perorangan tiap personel TNI AL,"ucapnya.

Sementara itu di tempat yang sama, Sekertaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon H Agus Mulyadi mengatakan, Pemkot Cirebon menyambut baik diresmikannya lapangan tembak Sarwajala tersebut.

BACA JUGA:Jus Sayuran Baik Untuk Ginjal, Begini Cara Blender yang Benar

BACA JUGA:6 Makanan Merusak Usus yang Harus Dihindari, Nomor 3 Sangat Digemari

“Kami dari Pemkot Cirebon mendukung sepenuhnya. Harapannya tentu lapangan tembak ini bisa benar-benar bermanfaat bagi semua prajurit TNI dan atlet tembak dari Kota Cirebon,"katanya. (rdh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: