Di Cilegon, Ada Parpol Tidak Miliki Caleg, Calon Wafat masih Tercatat di DCT

Di Cilegon, Ada Parpol Tidak Miliki Caleg, Calon Wafat masih Tercatat di DCT

KPU Kota Cilegon saat mengumumkan DTC untuk caleg Pemilu 2024.-Radar Banten-

BANTEN, RADARCIREBON.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) secara serentak, mengumumkan Daftar Calon Tetap (DTC) para calon legislatif (Caleg) peserta Pemilu 2024.

Penetapan tersebut, diumumkan KPU pusat beserta KPU Kota dan Kabupaten pada hari Jumat, 3 November 2023.

DTC yang diumumkan, merupakan hasil pleno yang telah ditetapkan KPU berdasarkan nama-nama yang telah disodorkan dari partai politik (parpol) peserta Pemilu 2024.

Dari KPU Pusat, sebanyak 9.917 caleg, akan berebut untuk menjadi wakil rakyat di gedung DPR RI. Sementara calon dan untuk DPD RI sebanyak 668 calon.

BACA JUGA:82 Pejabat di Lingkungan Pemkab Indramayu Dimutasi

Sementara itu, sejumlah parpol di Kota Cilegon kekurangan caleg. Bahkan satu partai tidak memiliki calon sama sekali.

Hal itu terungkap usai Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cilegon selesai melaksanakan rapat pleno penetapan DCT calon Anggota Legislatif DPRD Kota Cilegon di Kantor KPU Kota Cilegon, Jumat 3 November 2023.

Dari 17 partai peserta pemilu yang diumumkan, hanya sembilan partai yang mengusung penuh caleg pada pemilihan legislatif tahun depan.

Sembilan partai yang memiliki caleg, merupakan partai petahana yang saat ini sudah memiliki wakil di DPRD Kota Cilegon.

BACA JUGA:Gaji Bulan Oktober ASN Pemkot Cirebon Tersendat, Senin 6 November 2023 Baru Cair?

Parpol tersebut diantaranya Partai Golkar, Partai Gerindra, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Selain itu, ada juga Partai Amanat Nasional (PAN), Partai NasDem, Partai Demokrat, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Menurut Ketua KPU Kota Cilegon, Patchurohman, dari 9 parpol petahana itu, terdapat 2 partai yang masih kekurangan caleg.

“Yang di luar petahana tidak penuh seperti Perindo, Hanura,” ujar Ketua Patchurohman, dikutip dari radarbanten.co.id.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: