2545 Buruh Pabrik Rokok di Kabupaten Cirebon Dapat Bantuan BLT dari dari DBHCHT

2545 Buruh Pabrik Rokok di Kabupaten Cirebon Dapat Bantuan BLT dari dari DBHCHT

Secara simbolis Bupati Cirebon Drs H Imron MAg memberikan BLT kepada 2545 buruh pabrik rokok yang bersumber dari DBHCHT di Perusahaan Rokok PT Sinar Grage Jaya, Desa Kasugengan Lor, Kecamatan Depok, Rabu 22 November 2023.-Diskominfo Kabupaten Cirebon-

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Pemerintah Kabupaten Cirebon menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) bagi 2545 buruh pabrik rokok yang bersumber dari dana bagi hasil cukai hasil tembakau (DBHCHT) di Perusahaan Rokok PT Sinar Grage Jaya, Desa Kasugengan Lor, Kecamatan Depok, Rabu 22 November 2023.

Bupati Cirebon, Drs H Imron MAg mengatakan, pemberian BLT kepada buruh rokok ini merupakan langkah Pemerintah Kabupaten Cirebon dalam pelaksanaan pemanfaatan dana bagi hasil cukai hasil tembakau (DBHCHT), yaitu untuk bidang kesejahteraan masyarakat.

Menurut Imron, berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan Nomor: 215/PMK.07/2021 tentang Penggunaan, Pemanfaatan dan Evaluasi Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT).

BACA JUGA:Pasca Serangan Israel, Seluruh Isi Rumah Sakit Indonesia di Gaza Dievakuasi

BACA JUGA:TPN Ganjar Pranowo-Mahfud MD Dapat Anggota Baru, Inilah Segmentasi Pemilih yang akan Mereka Garap

BACA JUGA:Begini Pembelaan Ghisca Debora Aritonang Soal Kasus Dugaan Penipuan Tiket Konser Coldplay

"Pada periode tahun 2023, Pemerintah Kabupaten Cirebon mendapatkan alokasi DBHCHT yang akan disalurkan sebesar Rp. 1.781.500.000 untuk 2.545 buruh pabrik rokok di wilayah Kabupaten Cirebon," kata Imron.

Ia mengungkapkan, bantuan langsung tunai (BLT) ini diharapkan dapat memberikan andil dalam meningkatkan kesejahteraan buruh rokok dan pemulihan perekonomian di tengah ancaman inflasi.

"Semoga bantuan dari DBHCHT ini dapat bermanfaat bagi para buruh pabrik rokok di Kabupaten Cirebon," lanjutnya.

Imron menyebut, bantuan langsung tunai (BLT) bersumber dari DBHCHT yang akan diterima oleh buruh pabrik sebesar Rp700.000,00 per orang.

BACA JUGA:Sudah Bisa Dipesan, KAI Daop 3 Cirebon Siapkan 61.800 Tiket Selama Masa Angkutan Nataru 2023-2024

BACA JUGA:Eric Cantona Perkuat PSGJ Cirebon

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Jambret Berkeliaran di Cirebon Timur Beraksi di Siang Bolong

"Jadi, setiap buruh pabrik mendapatkan BLT Rp700.000,00 dari DBHCHT," katanya.

Seperti diketahui pada tahun 2023 ini, Kabupaten Cirebon mendapatkan DBHCHT sebesar Rp10,7 miliar.

Cukai dari tembakau ini mempunyai peran penting untuk pembangunan di daerah. Semakin besar pendapatan yang berhasil dihimpun, maka pembangunan bakal lebih optimal. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase