Shin Tae-yong Ditargetkan Lolos 16 Besar Piala Asia 2023 Qatar
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong-pssi.org-
Nantinya seusai TC, lima pemain akan dicoret untuk merampingkan skuad final untuk Piala Asia 2023 sebanyak 23 pemain.
"Kami bisa membawa 26 pemain di Qatar. Tapi saat pertandingan, kami hanya bisa (membawa) 23 pemain," jelas mantan pelatih timnas Korea Selatan tersebut.
Selama TC di Turki, Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan dijadwalkan beruji coba melawan Libya di Antalya, Turki pada 2 dan 5 Januari 2024.
Setelah itu, Indonesia akan bertolak ke Qatar dan menjalani uji coba terakhir melawan Iran pada 9 Januari 2024. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase