5 Gunung Terendah di Indonesia yang Cocok untuk Pendaki Pemula, Meski Rendah Pesona Alamnya Sangat Indah

5 Gunung Terendah di Indonesia yang Cocok untuk Pendaki Pemula, Meski Rendah Pesona Alamnya Sangat Indah

Gunung Andong di Magelang Jawa Tengah, masuk daftar gunung terendah di Indonesia yang cocok untuk pendaki pemula. Foto: -@gunungandong-Instagram

1. Gunung Nglanggeran

Gunung terendah di Indonesia yang cocok untuk pendaki pemula yang pertama ada di daerah Gunung Kidul, Yogyakarta. 

Ini adalah salah satu gunung purba yang ada di Indonesia. Ketinggiannya hanya 700 meter di atar permukaan laut.

Meski tergolong rendah, tapi Gunung Nglanggeran ini memiliki panorma yang sangat indah yang bisa dinikmati ketika berada di puncak.

BACA JUGA:Pantai Viral dengan Pemandangan Indah Pinggir Jalan Jalur Selatan Jawa, View Istimewa dari Atas Bukit

Ketika siang hari, Kamu bisa melihat batuan-batuan purba yang mengelilingi gunung. Sementara itu, jika malam tiba, kamu bisa menikmati pemandangan malam Kota Jogja yang indah dari ketinggian.

2. Gunung Batu Jonggol

Yang berikutnya ada di Jawa Barat. Gunung terendah di Indonesia yang cocok untuk pemula berikutnya adalah Gunung Batu Jonggol.

Lokasinya ada di Bogor, Jawa Barat. Gunung ini bisa dibilang kecil-kecil cabe rawit. Karena meski ketinggiannya hanya 875 meter di atas permukaan laut tapi memiliki track pendakian yang curam.

Tidak hanya itu, track pendakian Gunung Batu Jonggol juga sempit dan licin karena terbentuk dari batu cadas.

Namun demikian, untuk berhasil naik ke puncak, hanya butuh waktu satu jam ditempuh dari titik nol pendakian.

Ketika sampai di puncak Gunung Batu Jonggol, pendaki juga bisa menikmati panorama yang sangat indah.

3. Gunung Penanggungan

Rekomendasi gunung terendah di Indonesia yang cocok untuk pendaki pemula berikutnya ada di Mojokerto Jawa Timur.

Namanya adalah Gunung Penanggungan, ketinggiannya 1.653 meter di atas permukaan laut. Gunung yang satu ini cukup unik loh guys.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: