Makin Dekat dengan Pelanggan, Dulux Experience Store Hadir di Cirebon, Ada di Toko Berlian Alam Tegalgubug
Dulux Experience Store hadir di Cirebon bekerjasama dengan Toko Berlian Alam, Desa Tegalgubug, Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon.-Cecep Nacepi-radarcirebon.com
RADARCIREBON.COM - PT ICI Paints Indonesia sebagai produsen cat Dulux, semakin memperkuat posisinya sebagai market leader di Kabupaten Cirebon, dengan menghadirkan Dulux Experience Store yang bertempat di Toko Berlian Alam, Desa Tegalgubug, Kecamatan Arjawinangun.
Launching pembukaan Dulux Experience Store yang bertempat di Toko Berlian Alam dilakukan, pada Selasa, 16 Januari 2024.
Yudhy Aryanto, Country Commercial Head, PT ICI Paints Indonesia mengatakan, Dulux Experience Store sudah ada lebih dari 10 toko yang seperti ini, di Pulau Jawa. Sementara untuk di Cirebon, di toko Berlian Alam merupakan yang pertama.
"Kita kerjasama dengan pemilik toko Berlian Alam dalam rangka memberikan pelayanan dan pilihan yang terbaik untuk konsumen. Konsepnya adalah dari show me, inspire me, demonstrate me, and make it happen," katanya.
BACA JUGA:6 Orang Meninggal Ada Warga Cirebon, Korban Kebakaran Karaoke Orange Tegal
Adapun target pasarnya, di wilayah Arjawinangun, dan Cirebon sekitarnya. Baik konsumen tukang cat, painter, dan lainnya.
Dengan datang ke Dulux Experience Store konsumen akan memperoleh informasi mengenai beragam pilihan cat yang sesuai dengan kebutuhannya. Bisa melihat sendiri hasilnya, merasakan dan mendapatkan yang terbaik.
"Konsumen diberikan pemaparan mengenai pilihan cat, dengan demikian konsumen bisa memilih yang sesuai dengan kebutuhannya. Sehingga, memudahkan konsumen dan memberikan nilai tambah buat konsumen," katanya.
Ia menjelaskan, Dulux Experience Store merupakan bentuk inovasi dan strategi perusahaan untuk membantu para pelanggan menemukan warna cat yang tepat, serta mendapatkan manfaat tambahan dari cat Dulux.
BACA JUGA:Wakil ASEAN Babak Belur di Laga Perdana Piala Asia 2023
Di Dulux Experience Store, pengunjung bukan hanya dapat berkonsultasi dan memperoleh informasi mengenai beragam pilihan warna cat Dulux dan manfaat lebihnya, tetapi juga bisa melihat dan merasakan langsung contoh hasil akhir aplikasi cat Dulux di dinding.
Beberapa jenis hasil akhir diantaranya cat yang halus, penuh warna, atau dengan efek khusus agar dinding memiliki tekstur, seperti linen, marmer atau metalik.
Yudhy Aryanto mengaku memahami pentingnya pemilihan cat dan warna yang tepat untuk rumah, karena sangat mempengaruhi pemilik rumah untuk bisa tinggal dengan nyaman dan tenang di rumahnya sendiri. Tetapi banyak konsumen yang masih belum bisa membayangkan hasil akhir dari proses pengecatan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: