Cirebon Viral Dilaunching, Ini Isi Programnya

Cirebon Viral Dilaunching, Ini Isi Programnya

Disdik Kota Cirebon Launching Program Cirebon Viral di SMP Negeri 1 Cirebon, Senin (12/2/2024).-Dedi Haryadi-radarcirebon.com

"Kita ingin generasi muda berperan aktif dalam mempromosikan budaya lokal yang ada di Cirebon. Konten-konten yang mereka buat bisa menjadi wadah untuk mempromosikan Cirebon hingga ke dunia," harapnya.

Sementara itu masih di tempat yang sama, Pj Sekda Kota Cirebon Mohammad Arief Kurniawan mengapresiasi Program Cirebon Viral tersebut.

BACA JUGA:Ada Atraksi Barongsai di Stasiun Kejaksan Kota Cirebon, PT KAI Ramaikan Imlek 2575 Kongzili

BACA JUGA:Seminggu 3 Kali Kebanjiran, Warga Perumahan di Mundu Berencana Lakukan Demo

"Kegiatan Cirebon Viral memiliki dimensi pembinaan karakter yang luas tentu saja harus didukung lewat sinergitas segenap insan pendidik," kata Arief.

Terlebih konten yang dibuat, menurut Arief, adalah berkaitan dengan budaya Cirebon. 

"Banyak potensi budaya Cirebon yang bisa kita promosikan agar lebih dikenal lebih luas," ucapnya.

Menurut Arief, program tersebut merupakan komitmen pembinaan karakter yang diwujudkan melalui penyediaan wahana kreativitas bagi peserta didik secara produktif dan terarah.

BACA JUGA:Tanggapi Kematian Dante, Berikut Ini Kalimat dari Baim Wong

BACA JUGA:Belum Hujan, Begini Kronologi Septian Tersambar Petir saat Main Bola di Stadion Siliwangi

"Selama libur panjang kemarin, anak-anak (siswa-siswi) diminta untuk membuat konten video yang berkaitan dengan budaya Cirebon," paparnya.

Kegiatan tersebut, menurutnya, sangat bagus diproduksi oleh anak sekolah lewat konten video kreatif berbasis budaya lokal.

"Mengarahkan siswa-siswi kita untuk menghadapi pesatnya perkembangan teknologi informasi," ujarnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: