5 Anggota KPPS Meninggal Ada yang Kecelakaan dan Punya Riwayat Penyakit Ini

5 Anggota KPPS Meninggal Ada yang Kecelakaan dan Punya Riwayat Penyakit Ini

5 anggota KPPS dilaporkan meninggal dunia. Ilustrasi foto:-Istimewa-

5 Anggota KPPS Meninggal Ada yang Kecelakaan dan Punya Riwayat Penyakit Ini 

RADARCIREBON.COM - 5 Anggota KPPS meninggal dunia dilaporkan menjelang Pemilihan Umum atau Pemilu 2024.

Laporan tersebut diperoleh berdasarkan data dari Komisi Pemilihan Umum (KPU). 

Disebutkan bahwa, 5 anggota KPPS alias Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara Pemilu 2024 meninggal dunia.

Adapun penyebab meninggal kelima anggota KPPS tersebut ada yang memiliki riwayat penyakit tertentu dan ada juga yang mengalami kecelakaan lalu lintas.

BACA JUGA:Belum Dapat Surat Undangan Pemilu, Tetap Bisa Nyoblos, Simak Ketentuan Ini

BACA JUGA:Pendaftaran KIP Kuliah 2024 Sudah Dibuka, Nih Syaratnya, Buruan!

Sementara itu, Mochammad Afifuddin selaku Anggota KPU mengatakan, pihaknya berharap jumlah anggota KPPS yang meninggal dunia tidak bertambah.

"Mudah-mudahan enggak bertambah, karena memang upaya-upaya kan sudah dilakukan ya. Tes kesehatan, pembatasan usia dan seterusnya," kata Afif seperti dilansir JPNN.com dari Antara.

Seperti diketahui, dalam tahapan rekrutmen anggota KPPS, KPU telah melakukan berbagai upaya untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Termasuk melakukan tes kesehatan.

Termasuk di antaranya adalah melakukan kerja sama dengan daerah dalam hal pemberian santunan

BACA JUGA:Presiden Jokowi Tambah 1 Direktorat di Bareskrim Lewat Perpres, Begini Tanggapan Polri

Di samping itu, KPU telah membekali para Anggota KPPS dengan bimbingan teknis (bimtek). Setiap Anggota KPPS telah dibekali skema kerja untuk meringankan beban tugas.

Namun demikian, ada perbedaan dari bimtek sebelumnya, yaitu pelaksanaan bimtek hanya menyertakan ketua dan satu anggota KPPS. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: