BPBD Cirebon Pasang Alat Peringatan Dini untuk Deteksi Banjir

BPBD Cirebon Pasang Alat Peringatan Dini untuk Deteksi Banjir

ALAT BANTU: Kepala Pelaksana BPBD Kota Cirebon, Andi Wibowo SSos, mengatakan akan memasang alat Flood Early Warning System (FEWS) di sungai Kedung Menjangan.-ANDI AZIS MUHTAROM-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM  – Ancaman banjir kiriman yang sering terjadi di wilayah Kecamatan Harjamukti dan sekitarnya, sedang diantisipasi agar banjir kiriman tersebut tidak menyebabkan kerugian yang lebih besar, terutama untuk menghindari korban.

Salah satu upaya yang diambil adalah memberikan peringatan dini kepada masyarakat di wilayah yang menjadi kawasan rawan.

Dalam hal ini, banjir kiriman tersebut merupakan luapan dari Sungai Kedung Menjangan di Kelurahan Argasunya.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Cirebon akan memasang alat Flood Early Warning System (FEWS) di Sungai Kedung Menjangan tersebut.

Tujuannya adalah memberikan peringatan potensi terjadinya banjir kiriman dari luapan sungai ini.
Alat ini dirancang untuk mendeteksi, memantau, dan memberikan peringatan dini mengenai potensi banjir.

BACA JUGA:Kebakaran Kios di Tukmudal Bikin Kaget Warga, Gegara Kipas Angin Masih Menyala

Kepala Pelaksana BPBD Kota Cirebon, Andi Wibowo SSos, mengatakan bahwa potensi banjir kiriman dari luapan sungai Kedung Menjangan biasanya terjadi jika curah hujan tinggi di aliran hulu sungainya.

Ditambah lagi, di sepanjang daerah aliran sungainya juga sedang diguyur hujan deras, menjadikan air meluap karena daya tampung sungainya berlebihan.

Sehingga, alat ini akan segera dipasang mengingat puncak musim hujan masih terjadi di wilayah daerah aliran sungai ini.

“Banjir di Kota Cirebon bukan hanya akibat curah hujan, tetapi juga karena air kiriman dari hulu ke hilir yang kemudian masuk ke pemukiman warga yang berjarak dekat dengan sungai,” kata Andi Wibowo.

BACA JUGA:Soal Pupuk Subsidi Berkurang Hingga Kendala Air, Begini Kata Distan

Cara kerja FEWS, jelas Andi, adalah memberikan sinyal saat ketinggian air sungai Kedung Menjangan melampaui batas minimal.

Setelah itu, pihaknya akan menyampaikan informasi potensi banjir melalui media sosial, pesan singkat (sms blast), dan grup WhatsApp.

“Masyarakat yang berada di daerah rawan banjir dapat bersiap-siap untuk mengungsi ke tempat yang aman setelah mendapatkan informasi potensi banjir,” ujarnya.

Sejak peringatan dini diberikan, diperlukan sekitar 1 jam untuk air dari Sungai tersebut mengalir menuju daerah rawan banjir di Kota Cirebon.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: