Bey Machmudin Tinjau Bencana Pergerakan Tanah di Bandung Barat
Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin meninjau lokasi pergerakan tanah di Desa Cibedug, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat, Sabtu (2/3/2024).-Biro Adpim Jabar-
BANDUNG BARAT, RADARCIREBON.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin meninjau lokasi pergerakan tanah di Desa Cibedug, Kecamatan Rongga, Kabupaten BANDUNG BARAT, Sabtu 2 Maret 2024.
"Hari ini saya meninjau bencana pergeseran tanah di Desa Cibedug, yang terjadi pada tanggal 19 Februari."
"Tapi ternyata kemudian terjadi susulan pada tanggal 29 Februari di lokasi yang sama," ucap Bey saat ditemui.
BACA JUGA:Dandim 0614 Kota Cirebon Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Lodaya 2024
BACA JUGA:Mobil Hanyut Terbawa Arus Saat Melintasi Sungai Gulangjero Babakan, Begini Kondisi Penumpang
BACA JUGA:Disway Cup 2024: Ajang Untuk Mempererat Silaturahmi Antarwartawan
Bencana gerakan tanah juga terjadi di Desa Cibitung, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat.
Meskipun dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, namun puluhan rumah dan fasilitas umum terdampak termasuk bangunan sekolah yang hancur dan jalan kampung retak, sehingga 192 warga mengungsi.
"Sejak ada tanda-tanda pergeseran (tanah) itu mereka (warga) sudah mengungsi jadi alhamdulillah tidak ada korban jiwa," sebutnya.
BACA JUGA:Jaenudin Umar Kembali Pimpin Pengda INI Kabupaten Cirebon Periode 2023-2026
BACA JUGA:Desa Surakarta Cirebon Disebut Juga Desa Surantaka, Berawal dari Pertarungan Cucu dan Kakek
Selepas meninjau titik lokasi pergerakan tanah, Bey berbincang dengan warga yang terdampak dan akan segera mencarikan solusi terbaik apakah harus di relokasi ataukah tetap tinggal disana.
Bey menyampaikan bahwa dirinya sudah berkoordinasi dengan pihak BNPB, BMKG dan PVMBG untuk menunggu hasil quick asesmen.
"Nah sekarang terkait dengan relokasi apakah mereka boleh kembali kita menunggu hasil asesmen dari BNPB, BMKG dan juga PVMBG."
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase