Gowes Bareng Before Ramadhan, Radar Cirebon - Radar Tegal PP 150 Km

Gowes Bareng Before Ramadhan, Radar Cirebon - Radar Tegal PP 150 Km

Agenda gowes bareng before Ramadhan dari Radar Cirebon ke Radar Tegal. -Dok-radarcirebon.com

"Karena saat Ramadan paling agenda gowes tipis-tipis saja. Kemudian, paling acara buka puasa bersama (bukber)," kata Yan kepada radarcirebon.com, Minggu, 3, Maret 2024.

BACA JUGA:DAM Resmi Memperkenalkan Skutik Premium Fashionable New Honda Stylo 160 di Jawa Barat

Yan mengakui, bersepeda Cirebon-Tegal kemarin cukup menguras tenaga. Selain kondisi lintasan atau faktor alam, leader goweser terlalu menggeber dengkul. Maksimal mungkin. Sampai 40 kilometer/jam. 

"Melelahkan, karena speed tinggi terus. Minimal 35 kpj, maksimal 40 kpj. Tukang tariknya ngga tanggung-tanggung," jelasnya.

Sejauh 75 kilometer sekali jalan. Tak ada istirahat, selain tujuan di Radar Tegal. Selalu jadi tradisi untuk menyantap hidangan yang telah disiapkan di Graha Pena Radar Tegal. Makan-makan, cemilan-cemilan. Sekadar meluruskan kaki atau membasahi kepala dengan air. 

"Nggak ada halangan, semua berjalan lancar. Hanya saya, sejauh 125 kilometer karena finishnya di Gebang (rumah Yan, red)," tukasnya.

BACA JUGA:Melesat, Volume Transaksi Cash Management di QLola by BRI Tumbuh 33,9 Perseb Capai Rp6.788 Triliun

Sampai di Gebang pukul 12.00 WIB. Sementara goweser lain menuntaskan perjalanan hingga kembali ke Radar Cirebon. Kesempatan kemarin, 1 mobil pickup standby membuntuti goweser. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: