Thom dan Ragnar Batal Bela Timnas Indonesia?

Thom dan Ragnar Batal Bela Timnas Indonesia?

Pengambilan sumpah Thom Haye dan Ragnar terkendala berkas, mengakibatkan keduanya tidak diambil sumpah bersamaan dengan Nathan Tjoe.-Tangkapan layar-instagram @liputan.bolatimnas

RADARCIREBON.COM - Kepastian Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen untuk bisa membela Timnas Indonesia, tinggal menjalani beberapa tahap.

Salah satu tahap yang harus dijalani, Thom Haye dan Ragnar menjalani sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Informasi sebelumnya menyebutkan, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen bakal menjalani sumpah WNI pada 12 Maret 2024 kemarin.

Namun hingga Rabu 13 Maret 2024, pukul 15.00 WIB, belum ada tanda-tanda kedua pemain naturalisasi itu menjalani sumpah WNI.

BACA JUGA:Sempat Diragukan, Nathan Tjo Siap Bela Timnas Indonesia

Dikutip dari akun @liputan.bolatimnas, jadwal pengambilan sumpah Thom dan Ragnar belum ada kepastian.

Beredar kabar, jika berkas Thom dan Ragnar, terdapat kendala sehingga pengambilan sumpah belum bisa dilaksanakan.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) DKI Jakarta, Ibnu Chuldun mengatakan, pengambilan sumpah baru bisa dilakukan untuk Nathan Tjoe.

Tetapi bagi Thom dan Ragnar, jadwal pengambilan sumpah tidak bisa dilakukan seperti halnya dengan Nathan.

BACA JUGA:Tim Macan Kumbang Polresta Cirebon Gagalkan Tawuran dan Perang Sarung di Sumber dan Panguragan

"Dua pemain keturunan Indonesia Ragnar Oratmangoen dan Thom Haye tak mengambil sumpah Warga Negara Indonesia (WNI) bareng Nathan Tjo A-On," sebut akun liputan.bolatimnas.

Disebutkan Ibnu Chuldun, untuk pengambilan sumpah bagi Nathan, Kemenkumham sudah menjadwalkan dilakukan Senin 11 Maret 2024 kemarin.

"Hanya Nathan saja (yang diambil sumpah)," kata Ibnu dalam keterangannya, Selasa 12 Maret 2024.

Sementara itu, Ragnar dan Thom belum diketahui kapan mengambil sumpah. Menurut Ibnu, sampai saat ini belum bisa memastikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: