Persib Lawan Persikabo, Bojan Hodak Waspadai Kedatangan Djadjang Nurdjaman

Persib Lawan Persikabo, Bojan Hodak Waspadai Kedatangan Djadjang Nurdjaman

Pelatih Persib, Bojan Hodak mewaspadai Djadjang Nurdjaman di kubu Persikabo. Foto: -Persib-

Persib Lawan Persikabo, Bojan Hodak Waspadai Kedatangan Djadjang Nurdjaman 

RADARCIREBON.COM - Persib lawan Persikabo 1973 digelar di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, malam ini, Jumat (15/3/2024).

Rencananya laga bertajuk Derby Jawa Barat tersebut akan digelar pada pukul 20.30 WIB. 

Secara peringkat, Persib jelas lebih diungglkan dalam pertandingan lanjutan pekan ke-29 Liga 1 2023/2024 tersebut. 

Persib sekarang menempati peringkat 2 sedangkan Persikabo megap-megap di posisi juru kunci.

Kendati demikian, pelatih Persib Bandung Bojan Hodak menganggap pertandingan ini salah satu yang terpenting. Dia juga tidak menganggap remeh lawan.

BACA JUGA:Kevin Mendoza Sudah Siap Tinggalkan Persib, Langsung Terbang Setelah Melawan Pesikabo

Apalagi saat ini Persikabo kedatangan pelatih baru yang sangat berpengalaman. Ini adalah hal yang paling diwaspadai oleh Bojan dari Persikabo.

Ya, Persikabo sekarang dilatih oleh Djadjang Nurdjaman. Dengan demikian, Persib akan bereuni dengan mantan pelatih asal Majalengka tersebut.

Bojan menghormati sosok Djadjang Nurdjaman sebagai pelatih berpengalaman di Liga Indonesia. 

Seperti diketahui, Djanur -- sapaan akrabnya -- adalah pelatih yang pernah membawa Persib Bandung menjuarai Indonesia Super League (ISL) tahun 2014 dan Piala Presiden 2015.

BACA JUGA:Masjid Kaliwulu, Berdiri Tanpa Batu Pondasi, Pindah Secara Gaib

BACA JUGA:Hormati Proses Hukum, Keluarga INA: Yakin Anak Kami Tidak Bersalah

Oleh karena itu, Bojan mengatakan, bahwa pertandingan malam ini Persib lawan Persikabo bukan laga yang mudah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: