Aston Cirebon Lakukan Penanaman Pohon
Aston Hotel Cirebon & Convention Center melakukan penanaman pohon di dekat bendungan Setupatok.-ASTON CIREBON HOTEL & CONVENTION CENTER-RADAR CIREBON
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Berkomitmen untuk memberikan dampak besar dalam keberlanjutan lingkungan, Aston Hotel Cirebon & Convention Center melakukan penanaman pohon, beberapa waktu lalu.
Kegiatan ini dilakukan masih dalam rangkaian perayaan Ulang Tahun Aston Hotel Cirebon & Convention Center yang ke-11.
Marketing Communication Aston Hotel Cirebon & Convention Center, Hendra Prayogo menuturkan rangkaian perayaan ulang tahun Aston Hotel Cirebon & Convention Center yang ke-11 kini dilanjutkan dengan penanaman 111 pohon. Penanaman pohon yang bertujuan untuk memperkuat komitmen terhadap lingkungan.
"Sebelumnya Aston Hotel Cirebon & Convention Center juga telah melakukan beberapa kegiatan sosial lainnya seperti memberi bantuan ke LKSA Akirra 2, fogging, dan pemberian tanaman hias kepada tamu," tuturnya.
BACA JUGA:Hari Buruh Internasional, Pemprov Jabar dan Pemkab Bekasi Resmikan Jembatan Cikarang
BACA JUGA:Peringati Hari Buruh, Warga Diajak Dangdutan
BACA JUGA:Perkuat Sinergi dalam Pembangunan PSN, PLN Lakukan Audiensi dengan Kemenag Jawa Tengah
Kegiatan penanaman pohon ini dihadiri oleh Camat Mundu Kabupaten Cirebon, Novi Komalasari SSTP MPd, Kepala Bidang Peningkatan Kapasitas dan Pemulihan Lingkungan Kabupaten Cirebon, Fifi Erneti dan didukung oleh Yayasan Wangsakerta, Setupatok.
Kegiatan penanaman pohon ini dilaksanakan dekat bendungan Setupatok, sebagai upaya konkrit untuk menjaga keberlanjutan lingkungan.
"Sebanyak 100 Pohon Kelor dan 11 Pohon Jamblang ditanam dalam kegiatan ini, menciptakan jejak hijau yang berarti untuk masa depan," jelasnya.
BACA JUGA:SMA Islam Al Azhar 5 Cirebon Borong Juara Di Ajang Felka Tingkat Nasional
BACA JUGA:Hari Buruh, CSB Mall dan BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan JKM
BACA JUGA:Pj Wali Kota : Orientasi PPPK Ciptakan ASN yang Berkompeten
BACA JUGA:Shin Tae-yong Masih Banyak Penyesalan, Berikut Ini Kata-katanya Jelang Laga Indonesia vs Irak U-23
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase