Kabar Justin Hubner Ditegaskan Media Jepang, Ini Katanya

Kabar Justin Hubner Ditegaskan Media Jepang, Ini Katanya

Justin Hubner dipastikan tidak akan dilepas klubnya Cerezo Osaka untuk memperkuat Timnas Indonesia U23 melawan Guinea. Kepastian tersebut ditegaskan oleh salah satu Media Jepang. -PSSI -

RADARCIREBON.COM - Palang pintu andalan Timnas Indonesia U23 Justin Hubner, diharapkan bisa memperkuat Skuad Garuda Muda kala menghadapi Guinea di babak playoff Olimpiade Paris 2024.

Kehadiran Justin Hubner di laga penentuan ke Paris itu, hingga kini masih belum ada kepastian.

Namun disebutkan media Jepang, Nikkan Sports, Justin Hubner dipastikan tidak akan bergabung dengan Timnas Indonesia U23 untuk babak playoff.

Nikkan Sports mengabarkan, klub Justin Hubner, Cerezo Osaka sedang krisis bek tengah. 

BACA JUGA:Banyak Kendala Selama di Paris, Timnas Indonesia U23 Mulai Jalani Latihan

Saat ini, tim berjuluk Sakura itu tinggal mempunyai Koji Toriumi dan Kakeru Funaki sebagai palang pintu.

Sementara, Justin Hubner dan Ryuya Nishio, belum bisa diturunkan karena baru saja pulang usai membela negaranya masing-masing di Piala Asia U23 2024.

Keduanya belum dimainkan ketika Cerezo Osaka menantang Gamba Osaka dalam derbi Osaka di Panasonic Stadium Suita, Senin 6 Mei 2024 kemarin.

Dengan adanya krisis pemain belakang, Cerezo Osaka dipastikan tidak akan melepas Justin Hubner dalam pertandingan Indonesia vs Guinea.

BACA JUGA:Guinea Panik? Pelatih Senior Turun Gunung Demi Hadapi Timnas Indonesia U23

Meski begitu, usaha PSSI dalam melobi klub Justin Hubner, masih dilakukan jelang pertandingan digelar.

Bahkan 'rayuan' yang ditujukan ke klub Cerezo Osaka, juga dilakukan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Dito Ariotedjo.

Menpora Dito melakukan hal itu lewat pertemuan dengan Kedutaan Besar Jepang untuk Indonesia. 

Dalam pertemuan itu, Dito meminta bantuan agar Justin Hubner bisa memperkuat Timnas Indonesia U23.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: