Siti Anita: Kepingin Anak Saya Normal Kembali

Siti Anita: Kepingin Anak Saya Normal Kembali

Siti Antita, Ibu kandung dari anak yang mengalami depresi, mengharapkan anaknya bisa sembuh normal kembali.-Dedi Haryadi-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Siti Anita (38), ibu kandung anak yang alami depresi, mengaku ingin anaknya kembali sembuh seperti sedia kala.

"Kepingin anak saya normal kembali," ucap Siti kepada sejumlah awak media, Senin 13 Mei 2024.

Kuat dugaan, perubahan sikap yang dialami anak Siti itu, karena HP yang menjadi barang kesayangan anaknya berpindah tangan.

Anak tertua Siti berinisial A itu, kini mengalami perubahan sikap. Bahkan karena khawatir, pihak keluarga memilih untuk memberhentikan kegiatan di sekolahnya.

BACA JUGA:Anak Buah Jokowi ke Cirebon Jenguk Anak yang Alami Depresi Berat Gara-gara Ibu Jual Handphone

"Pada saat kelas 6, dia tiba-tiba marah gebrak meja, teman-temannya sampai ketakutan," cerita Siti.

Sejak saat itu, Siti memutuskan anaknya untuk tidak bersekolah lagi. Selain itu, dirinya khawatir kondisi anaknya menjadi sasaran perundungan.

"Saya putuskan jangan sekolah lagi supaya tidak dibully atau membuat teman-temannya ketakutan," jelas Siti.

Adapun Siti tega menjual HP milik anaknya, karena tidak ada pilihan lain untuk keperluan sehari-hari.

BACA JUGA:Depresi Gegara HP Dijual, Kabur 20 Kali dari Rumah, Paling Jauh Ditemukan di Kuningan

Alat komunikasi yang dibeli anaknya dari hasil menabung itu, terpaksa dijual Siti karena kondisi ekonominya sedang sulit.

Namun begitu, dirinya terlebih dahulu meminta izin kepada anaknya untuk menjual HP tersebut.

Dijelaskan lebih lanjut, HP tersebut sebelumnya merupakan alat bermain sekaligus belajar bagi anaknya itu.

"Suka pake buat belajar sama main games, zamannya Covid juga dipakai untuk belajar sama dia," ucap Siti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: