Bobotoh, Simak Kata-kata Marc Klok Berikut Ini Agar Tetap Membumi Sebelum Persib Angkat Piala

Bobotoh, Simak Kata-kata Marc Klok Berikut Ini Agar Tetap Membumi Sebelum Persib Angkat Piala

Gelandang Persib Bandung, Marc Klok. Foto:-Persib-

Namun demikian, enegei yang lebih besar masih diperlukan untuk laga final melawan Madura United.

"Ada banyak kepercayaan diri dari pemain. Tapi, final adalah final. Final selalu jadi pertandingan yang berbeda. Jadi semoga kami bisa ambil hasil yang baik dan wujudkan mimpi kita semua," ungkapnya.

BACA JUGA:2 Warga Indramayu Curi Mobil di Majalengka, Ditangkap Polisi di Ciledug Tangerang

Seperti diketahui, Persib Bandung lolos ke final Liga 1 2023/2024 setelah memenangkan persaingan dengan Bali United.

Maung Bandung sukses menyingkirkan Serdadu Tridatu di semifinal dengan agregat 4-1. 

Leg pertama semifinal yang digelar di Bali berakhir imbang 1-1. Namun Persib berhasil mencatat kemenangan gemilang di Si Jalak Harupat.

Pada laga kedua semifinal itu anak asuh Bojan Hodak menang telak 3-0.

Berikutnya, Persib akan melawan Madura United di final. Leg pertama digelar di Si Jalak Harupat pada 26 Mei 2024. Laga kedua di Standion Gelora Bangkalan, 31 Mei 2024. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: