Persib vs Madura United Berakhir dengan Skor Telak, Maung Bandung Selangkah Lagi Juara

Persib vs Madura United Berakhir dengan Skor Telak, Maung Bandung Selangkah Lagi Juara

Striker Persib Bandung, Ciro Alves, pencetak gol pertama ke gawang Madura United pada leg 1 final Championship Series Liga 1, Minggu (26/5/22024). Foto:-Persib-

Persib vs Madura United Berakhir dengan Skor Telak, Maung Bandung Selangkah Lagi Juara

RADARCIREBON.COM - Leg 1 final Championship Series Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Madura United berakhir dengan skor telak.

Laga ini digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Minggu malam 26 Mei 2024. Tuan rumah menang telak di laga ini. Skor akhir 3-0 untuk kemenangan Persib Bandung.

Laga pertama babak final ini berlangsung ketat sejak babak pertama. Tida ada gol tercipta sampai akhirnya Ciro Alves memecah kebuntuan. 

Ciro mencetak gol indah di babak kedua saat pertandingan memasuki menit ke-70. Setelah gol ini, Persib seperti tidak terbendung.

BACA JUGA:Diduga Geng Konten Konvoi di Jalan Kesambi Cirebon, Nomor Plat Mobil Terlihat Jelas

BACA JUGA:Ditanya Nama Samaran Robi Irawan, Begini Jawaban Pegi Setiawan alias Perong

Kemenangan satu gol seakan tidak cukup bagi Pangeran Biru. Maka, kombinasi duo Brazil terus menggempur pertahanan Madura United.

Hasilnya, David da Silva mencetak dua gol tambahan. Kedua gol itu terjadi pada masa injury time. Masing-masing pada menit 90+4 dan 90+12.

Tambahan dua gol dari David da Silva langsung mengubur harapan Laskar Sape Kerrab untuk mencuri angka di kandang Maung Bandung.

Sementara itu, Persib sudah selangkah lebih maju dari rivalnya tersebut. Setidaknya, anak asuh Bojan Hodak sudah menginjakan satu kaki di podium juara.

BACA JUGA:Debut Pratama Arhan Bersama Suwon FC Tidak Baik-baik Saja, Dapat Kartu Merah dan Timnya Kalah

Dengan agregar 3-0, Maung Bandung tentunya sudah punya modal yang cukup untuk bertandang ke markas Madura United, pada leg kedua Jumat 31 Mei 2024. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: