Satu Malam, Polresta Cirebon Berhasil Sita Puluhan Botol Miras

Satu Malam, Polresta Cirebon Berhasil Sita Puluhan Botol Miras

Puluhan botol miras yang berhasil disita petugas Polresta Cirebon lewat Patroli Terpadu pada Kamis 30 Mei 2024.-Polresta Cirebon-

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Polresta Cirebon berhasil sita puluhan botol minuman keras (Miras), dari patroli terpadu yang dilakukan dalam satu malam, Kamis 30 Mei 2024.

Patroli terpadu tersebut turut melibatkan personel gabungan fungsi opsnal jajaran Polresta Cirebon.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni SIK SH MH, mengatakan, miras yang berhasil disita jumlahnya mencapai 73 botol.

Adapun jenis miras tersebut merupakan pabrikan dari berbagai merek dan miras tradisional jenis ciu serta tuak.

BACA JUGA:UIN Siber Syekh Nurjati, Wujudkan Layanan Digital Menuju Kampus Unggul

BACA JUGA:Komnas HAM Gali Informasi dari Keluarga Vina, Soal Pegi Setiawan Ini Jawaban Anis Hidayah

BACA JUGA:Calvin Verdonk Sudah Gabung Timnas Indonesia, Diturunkan Lawan Tanzania?

Tidak hanya puluhan botol miras yang disita, penjualnya pun ikut diamankan oleh petugas patroli.

"Dalam razia ini, kami mengamankan 73 botol miras berbagai merek. Kemudian penjualnya juga diproses tipiring yang ditangani jajaran Satsamapta Polresta Cirebon," ujar Kombes Pol Sumarni.

Pihaknya meminta peran aktif masyarakat untuk dapat segera melaporkan apabila menemukan atau melihat terjadinya tindak kejahatan melalui layanan Call Center 110 Polresta Cirebon.

Setiap laporan atau aduan yang diterima, akan segera ditindaklanjuti oleh petugas yang berada paling dekat dengan lokasi dalam waktu singkat. 

BACA JUGA:STMIK IKMI Cirebon Memantapkan Diri Menjadi Tuan Rumah Sisfotek 8 dan Kongres 3 IAII Tahun 2024

BACA JUGA:Harapan Netizen Terkabul, Timnas Indonesia Panggil 2 Pemain Kontestan Championship Series Liga 1

BACA JUGA:Buat Para Netizen, Ketua XTC Tak Terima Organisasinya Dikaitkan dengan Kasus Vina

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: