Mantan Napi Bongkar Curhatan 7 Terpidana Kasus Vina Cirebon Selama di Penjara

Mantan Napi Bongkar Curhatan 7 Terpidana Kasus Vina Cirebon Selama di Penjara

H Budi Permadi alias Abi mantan napi di Lapas Kesambi bongkar curhatan 7 terpidana kasus Vina Cirebon. Foto:-Dedi Haryadi-Radarcirebon.com

"Selama proses BAP di Polres Cirebon Kota hingga mereka masuk ke Polda Jawa Barat mendapat tekanan-tekanan bahkan aksi kekerasan dari pihak berwajib, itu pengakuan mereka kepada saya saat curhat di dalam lapas. Dan mereka juga diarahkan dan dipaksa untuk mengaku perbuatan yang tidak mereka lakukan," ungkapnya.

Abi menyebutkan, Sudirman Cs tidak berani mengungkapkan yang sebenarnya di dalam persidangan karena takut menerima tindakan kekerasan lagi.

BACA JUGA:Resmi Jadi WNI, Calvin Verdonk Siap Bela Timnas Indonesia

BACA JUGA:Akses Website Sempat Drop, Bey Machmudin Pastikan PPDB Jabar 2024 Sudah Normal

"Ketika saya tanya mereka kenapa tidak bicara jujur di persidangan tidak melakukan pembunuhan tersebut, Sudirman Cs bilang mereka takut kalau berbicara jujur di persidangan pasti akan digulung lagi (siksa)," sebutnya.

Dikatakan Abi, Sudirman juga bilang mereka ditangkap sepulang kerja.

"Saya berpikir Polisi itu asal tangkap orang dan terkesan tergesa-gesa asal ada pelakunya,” kata Abi. 

“Sudirman mengaku ditangkap sepulang dari kerja sebagai buruh bangunan. Sore hari datang Polisi didampingi pejabat RW (saat itu) lalu bilang ke Polisi bahwa Sudirman Cs adalah anggota geng motor yang sering nongkrong dan bergerombol di kampungnya juga bilang mereka adalah geng motor, lali langsung mereka ditangkap Polisi. Itu kata pengakuan Sudirman ke saya," tutur Abi. 

Abi menyakini bahwa ketujuh terpidana seumur hidup kasus pembunuhan Eky dan Vina Cirebon  tersebut bukanlah pelakunya.

"Tampang-tampang mereka itu polos-polos bukan tampang pelaku kriminal,” kata Abi.

“Mungkin mereka menjadi tumbal, entah tumbalnya siapa di kasus yang mereka alami. Saya sangat yakin mereka bukanlah pelaku pembunuhan Vina dan Eky," ucapnya.

Abi juga mempertanyakan sikap Iptu Rudiana yang hingga saat ini tidak muncul ke publik untuk menjelaskan kasus tersebut yang sebenarnya.

"Yang lebih ironisnya lagi, kok ayahnya si korban (Iptu Rudiana) diam saja. Ini yang saya enggak habis pikir. Sama sekarang pun Pak Rudiana enggak mau komen terkait kasus itu. Nah, dengan munculnya film Vina yang viral ini, maka dibuka kembali tabir baru. Ya tabir yang selama banyak tanda tanya dalam kasus itu," pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: