Yakin Menang Sidang Praperadilan Pegi Setiawan, Toni RM Singgung Soal 'Hakim Masuk Angin'

Yakin Menang Sidang Praperadilan Pegi Setiawan, Toni RM Singgung Soal 'Hakim Masuk Angin'

Toni RM, salah satu kuasa hukum Pegi Setiawan, yakin menang di sidang praperadilan. Foto:-Dedi Hariyadi-Radarcirebon.com

Yakin Menang Sidang Praperadilan Pegi Setiawan, Toni RM Singgung Soal 'Hakim Masuk Angin'

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Toni RM yakin menang di sidang praperadilan Pegi Setiawan yang akan digelar perdana di Pengadilan Negeri (PN) Kota Bandung, 24 Juni 2024.

Toni RM, salah satu tim kuasa hukum Pegi Setiawan, menegaskan bahwa pihaknya punya peluang untuk menang dan membebaskan Pegi Setiawan dari tuduhan.

Namun demikian, Toni juga melontarkan kalimat bernada sindiran ketika memperhitungkan peluang Pegi memenangkan gugatan praperadilan terhadap Polda Jawa Barat.

Pengacara asal Cirebon itu menyinggung soal 'hakim masuk angin'. Menurut dia, jika proses berjalan sesuai dengan prosedut dan hakim berlaku adil, maka Pegi akan bebas.

BACA JUGA:Persiapan Khusus Polda Jabar Hadapi Gugatan Praperadilan Pegi Setiawan

BACA JUGA:3 Cara Menghilangkan Bau Prengus Daging Kambing Pakai Bahan Alami dari Dapur

"Optimis (menang praperadilan) kalau hakimnya engga masuk angin, udah!" kata Toni kepada wartawan di Cirebon, baru-baru ini.  

Menurut Toni, perkara Pegi Setiawan ini sudah jelas. Dia yakin kliennya itu tidak bersalah. Toni juga menuding polisi tidak memiliki alat bukti yang cukup saat menetapkan Pegi sebagai tersangka pembunuhan Vina dan Eky.

"Jelas kok, sekarang alat buktinya apa? Kalau bukti dan saksi-saksi, kemudian chat-chat digital yang sudah jelas, lalu alat bukti dari penyidik apa menetapkan Pegi Setiawan sebagai tersangka?" cetus Toni.

Lebih lanjut, Toni mengungkapkan, dirinya tidak dijadwalkan untuk ikut dalam sidang praperadilan Pegi Setiawan di Kota Bandung.

BACA JUGA:Tukang Bubur Ditangkap Densus 88 Diduga Terkait Jaringan Terorisme

BACA JUGA:Tukang Bubur Ditangkap Densus 88 Sosoknya Cukup Misterius, Begini Kata Ketua RW

Menurut dia, ada pengacara lain yang ditugaskan ketua koordinator untuk mengawal jalannya sidang di PN Kota Bandung, 24 Juni nanti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: