Hadiri Haul Mbah Kuwu, Pj Bupati Cirebon: Mari Bersama-sama Membangun
Penjabat (Pj) Bupati Cirebon Drs H Wahyu Mijaya SH MSi hadiri haul Mbah Kuwu Cirebon.-Diskominfo Kabupaten Cirebon -
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Penjabat (Pj) Bupati CIREBON, Drs H Wahyu Mijaya SH MSi menghadiri acara haul Mbah Kuwu CIREBON bersama Forum Komunikasi Kuwu CIREBON. haul Mbah Kuwu CIREBON diisi dengan kegiatan ziarah, Selasa 16 Juli 2024.
Kegiatan ziarah digelar di makam Mbah Kuwu Cirebon di Desa Cirebon Girang, Kecamatan Talun.
Selepas dari Cirebon Girang, ziarah dilanjut ke kompleks pemakaman Sunung Gunung Jati di Astana Gunung Jati, Kecamatan Gunungjati.
BACA JUGA:Tinjau Hari ke-2 MPLS, Pj Wali Kota Cirebon: Tidak Boleh Ada Unsur Perundungan
BACA JUGA:Ada 5 Warga Nahdliyyin Foto Bersama Presiden Israel, Gus Yahya: Saya Mohon Maaf
BACA JUGA:Tanpa Pemberitahuan, Bey Machmudin Sambangi MPLS di SMAN 1 Parompong, Ini yang Didapat
Pj Bupati Cirebon, Wahyu Mijaya mengatakan, acara haul merupakan bagian dari media untuk meneladani Mbah Kuwu dalam membangun Cirebon.
Haul Mbah Kuwu Cirebon juga menjadi momentum antara pemerintah daerah dan para kuwu berkolaborasi membangun Kabupaten Cirebon.
“Mudah-mudahan kita bisa memberikan yang lebih baik, serta bisa bersinergi dengan para kuwu, sehingga permasalahan di lapangan bisa bersama-sama kita cari solusinya,” ujarnya.
BACA JUGA:Rp48 Miliar untuk Piala Presiden 2024, Panitia Pastikan Anggaran Terus Bertambah
BACA JUGA:Isu Stockpile: Pelindo Cirebon Fasilitasi Mediasi Warga Pesisir
BACA JUGA:Tradisi Hari Pertama Sekolah di Indramayu: Orang Tua Gembok Bangku Belajar Pakai Tas Anak
“Mudah-mudahan bisa bareng terus, sehingga kondisi Kabupaten Cirebon lebih kondusif. Mari sama-sama membangun masyarakat Kabupaten Cirebon,” harap Wahyu.
Ia juga menyampaikan soal potensi wisata religi di Kabupaten Cirebon yang luar biasa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase