Striker Timnas Indonesia U19 Kalah Produktif, Penampilan Jens Raven Masih Meragukan

Striker Timnas Indonesia U19 Kalah Produktif, Penampilan Jens Raven Masih Meragukan

Jajaran penyerang Timnas Indonesia kalah produktif dibanding pemain belakang. Indonesia bakal menghadapi Timor Leste di partai terakhir Piala AFF U19 2024.-PSSI -

BACA JUGA:Asep Makin Pede Dampingi Ayu di Pilbup Cirebon 2024

Jens Raven kembali menjadi sorotan saat Timnas Indonesia 19 menghadapi Kamboja di laga kedua grup A piala AFF u-19 2024.

Sempat memberikan harapan pada laga perdana dengan torehan 1 golnya, sang pemain dianggap kurang memberikan kontribusi di laga kedua saat kontra Kamboja.

Beberapa pendukung Timnas Indonesia, bahkan mulai meragukan kualitas pemain berdarah Belanda tersebut.

Bahkan, pemain yang dinaturalisasi atas rekomendasi pelatih Shin Tae Yong itu, dianggap belum matang untuk bermain di level tim nasional.

BACA JUGA:Kuasa Hukum: Iptu Rudiana Hanya Pelapor Kasus Pembunuhan Vina dan Eky

"Jens Raven masih butuh menit bermain dan konsistensi di klubnya. Kalau enggak nasibnya bisa serupa Ezra Walian," tulis salah satu akun X (Twitter).

Sebelumnya, Erick Thohir pernah menjelaskan kehadiran Jens Raven merupakan upaya PSSI menambah kekuatan Timnas Indonesia U19.

Erik optimis, bahwa Jens Raven memiliki potensi untuk meningkatkan kualitas Timnas Indonesia senior.

Apalagi, Jens Raven merupakan rekomendasi dari pelatih Shin Tae Yong setelah melihat langsung penampilannya di FC Dordrecht U21.

"Saya menyambut baik kadiran Jens Raven, pemain muda yang akan menambah skuad timnas baik U19 maupun sebagai pelapis Timnas Senior yang memang butuh pemain berkualitas," jelas Erick Thohir.

Jens Raven sendiri mengaku kecewa atas penampilannya saat melawan Kamboja. Namun begitu, dirinya merasa senang bisa mengantarkan timnya meraih kemenangan.

Apalagi dalam proses terjadinya gol yang dicetak oleh Iqbal Gwijangge, karena nama Jens Raven tercantum sebagai pemberi asis.

Sementara di partai terakhir, Timnas Indonesia U19 bakal menghadapi Timor Leste, di Stadion Gelora Bung Tomo, Selasa 23 Juli 2024, pukul 19.30 WIB. 

Pada pertandingan terakhir babak penyisihan grup ini, Indonesia bakal membidik rekor sempurna.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: