Batal Usung Bamunas – Andru di Pilkada Kota Cirebon, Demokrat Gabung Paslon Idola
Rapat konsolidasi tim Pemenangan duet pasangan Edo dan Farida, Selasa (27/8/2024). Foto:-Azis Muhtarom-Radarcirebon.com
RADARCIREBON.COM – Teka teki arah politik Partai Demokrat Kota Cirebon menuju Pilkada 2024 terjawab sudah.
Setelah batal mengusung Bamunas S Boediman - Handarujati Kalamullah (Andru), Partai Demokrat kini berlabuh di Pasangan Calon (Paslon) Efendi Edo dan Siti Farida Rusmawati.
Hari ini, Selasa 27 Agustus 2024, digelar rapat konsolidasi tim Pemenangan duet pasangan Edo dan Farida.
Calon Walikota yang merupakan kader Partai Golkar tersebut membacakan susunan tim pemenangan duet paslon tersebut.
BACA JUGA:Daftar Calon Walikota dan Wakil Walikota Rekomendasi Partai Demokrat di Jawa Barat
BACA JUGA:FIKS! Gerindra Usung Eman-Dena di Pilkada Majalengka, Tarik Rekom untuk Didin Jaenudin
Dalam rapat ini, diputuskan duet Paslon ini menamakan jargon Pasangan ‘Idola’.
Di tengah rapat tersebutlah nama Ketua DPC Partai Demokrat Dian Novitasari dan Ketua DPC PPP dr Doddy Aryanto sebagai Wakil Ketua tim Pemenangan pasangan Idola.
Saat dikonfirmasi, Edo juga tidak menampik adanya hal tersebut. Menurutnya, dirinya sudah berkomunikasi dengan Demokrat dan PPP Senin malam.
Secara kesepakatan sudah menyatakan siap, tapi menunggu rekomendasi yang diterbitkan kedua Parpol tersebut.
BACA JUGA:Tiket Pertandingan BRI Liga 1 Kini Bisa Dibeli Melalui Super Apps BRImo
BACA JUGA:Pesona Wisata Danau Setu Patok Cirebon, Air Surut Tapi Pengunjungnya Ribuan
"Tadi malam sudah dibicarakan. Tapi memang masih menunggu rekomendasinya saja," ujar Edo.
Berdasarkan informasi, Demokrat dan PPP saat ini sedang memproses rekomendasi atau formulir B1.Persetujuan Parpol, sesuai mekanisme di Parpolnya masing-masing.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: