Tiga Ayla Buat Pemenang Anniversary Ramayana
CIREBON - Ramayana memberi persembahan spesial dalam rangka 36th Anniversary. Lewat program undian, Ramayana menyiapkan hadiah utama tiga unit Daihatsu Ayla dan enam unit Honda Beat. Jumlah hadiah menggambarkan angka tiga dan enam sesuai usia Ramayana yang menginjak usia 36 tahun ini. Supervisor Area Ramayana Cirebon Square, Vivit Afida menerangkan, program undian 36th Anniversary berlaku nasional, jadi pelanggan setia Ramayana di seluruh Indonesia bisa ikut program ini. Meski nasional, konsumen Cirebon yang beruntung bisa saja mendapatkan salah satu hadiahnya. “Program ini menggunakan sistem kupon setelah transaksi selama periode 7 Maret-7 April 2014,” terangnya pada Radar, kemarin. Vivit mengatakan, mekanisme program sangat mudah diikuti. Untuk mendapatkan kupon undian, konsumen harus belanja minimal Rp100 ribu produk fashion atau supermarket di Ramayana, Robinson Supermarket atau Orangemart. Transaksi minimal berlaku kelipatan, artinya makin banyak transaksi belanja kupon yang didapat makin banyak dan kesempatan menang lebih besar. “Karena berlaku kelipatan kalau konsumen belanja Rp200 ribu dapat dua kupon, Rp300 ribu tiga kupon dan seterusnya,” kata dia. Untuk lebih menarik minat belanja konsumen selama periode program berlangsung, pihaknya sengaja mendisplay hadiah utama Daihatsu Ayla di depan pintu masuk Ramayana. Menurut dia ini jadi pemandangan menarik pengunjung untuk termotivasi menjadi wakil pemenang dari Cirebon. Maret memang jadi waktu khusus karena ada dua puncak perayaan yakni Ulang Tahun (Ultah) Ramayana nasional 25 Maret dan Ramayana Cirebon Square pada 23 Maret. Sambil ikut program undian konsumen juga bisa memanfaatkan promo toko. Ada harga spesial dan diskon menarik untuk produk tertentu. Vivit menyontohkan, hingga 9 Maret 2014 ada Fladeo Fair dengan diskon 50+30 persen, diskon hingga 70 persen produk Sports Station, celana dari Remus hanya Rp100 ribu, aneka T-Shirt Rp29 ribu dan masih banyak lagi. “Kami coba beri sesuatu yang spesial untuk konsumen di momen spesial juga, semoga bisa lebih puas berbelanja,” tuturnya. Vivit menambahkan, program pada gelaran 36th Anniversary Ramayana jadi ajang untuk memanjakan konsumen. Menjaga loyalitas pelanggan lama dan menjaring konsumen baru. Apalagi, kini Cirebon jadi tujuan banyak brand untuk memasarkan produk, karena banyak mengalami perkembangan. “Program yang kami gelar sangat khas dan nggak ada di tempat lain, termasuk produk yang ditawarkan,” imbuhnya. (tta)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: