3 Cemilan Sehat Bagi Penderita Jantung dan Diabetes

3 Cemilan Sehat Bagi Penderita Jantung dan Diabetes

Jantung-Foto : www.rsbudimedika.com-radarcirebon.com

RADAR CIREBON - Diabetes adalah sebuah penyakit yang disebabkan oleh kadar gula darah yang sanggat tinggi.

5 Minuman dan Makanan Penyebab Penyakit Diabetes

1. Minuman Berenergi

Kandungan kafein dan karbohidrat yang tinggi di dalam minuman berenergi diketahui dapat meningkatkan kadar gula darah hingga menyebabkan resistensi hormone insulin.

BACA JUGA:Komitmen BERES untuk Anak Muda Cirebon, Eti-Suhendrik Janji Perluas Ruang Kreativitas Anak Muda

2. MinumanBeralkohol

Salah satu minuman penyebab penyakit diabetes yang perlu diwaspadai berikutnya adalah minuman beralkohol.

Sebuah hasil penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Diabetic Medicine pada tahun 2012 menyebutkan bahwa mengkonsumsi minuman beralkohol secara berlebihan dapat meningkatkan resiko penyakit diabetes pada pria.

3. Mengkonsumsi Daging Olahan

BACA JUGA:4 Manfaat Jambu Biji Merah Bagi Kesehatan

BACA JUGA:Kronologi Penemuan 7 Mayat ABG di Kali Bekasi Versi Keluarga Korban

Penyebab diabetes yang berikutnya adalah seringnya mengkonsumsi daging olahan.

Daging olahan, seperti sosis, daging kalengan, dan nugget, memliki kandungan lemak trans yang sangat tinggi.

Sehingga dapat meningkatkan kadar kolesterol dan menyebabkan obesitas, kondisi ini dapat memicu terjadinya resistensi insulin.

Akibatnya kadar gula darah menjadi meningkat dan beresiko menimbulkan penyakit diabetes.

4. Buah Kering

Buah kering merupakan jenis buah yang telah melalui serangkaian proses pengeringan untuk menghilangkan hampir seluruh kandungan air didalamnya.

Karena telah melalui serangkaian proses pengeringan, buah kering cenderung memiliki kadar kandungan gula darah yang sangat tinggi.

Sehingga apabila anda terlalu sering mengkonsumsi buah kering maka akan berakitbat anda akan terkena diabetes.

Contoh buah kering yang mengandung diabetes mangga, ceri, apel, dan kismis.

5. Cemilan Kemasan

Berbagai macam menu makanan yang disajikan bentuk cemilan kemasan biasannya terbuat dari bahan-bahan yang mengandung karbohidrat dan gula yang sangat tinggi.

Cemilan kemasan yang mengandung kadar gula yang sangat tinggi contohnya adalah biscuit, sereal, saos dalam kemasan dan Jus dalam bentuk kemasan.

Penyakit Jantung

Penyakit jantung adalah kondisi ketika bagian jantung yang meliputi bagian pembuluh darah jantung, selaput jantung, katup jantung, dan otot jantung mengalami gangguan.

4 Makanan Pemicu Sakit Jantung

1. Pizza

Jika anda pecinta makanan yang satu ini, sebaiknya mulai mengurangi. Sebab tahukah anda bahwa makanan yang satu ini sebenarnya adalah makanan pemicu sakit jantung.

Hal ini dikarenakan pizza memiliki banyak kandungan lemak jenuh, kalori, dan sodium atau kandungan garam yang sangat tinggi yang sangat berbahaya bagi jantung anda.

2. Kentang Goreng

Kentang goreng yang biaa dijual di berbagai kedai, restoran ataupun café tahukah anda bahwa makanan-makanan tersebut dapat memicu penyakit jantung.

Pasalnya makanan seperti kentang goreng itu hanya digoreng dan diolah dengan cara metode deep fry yang tentunya dapat menghasilkan lemak trans dan kolesterol.

3. Daging Merah

Tahukah anda bahwa daging berwarna merah seperti daging sapi, kambing, domba, hingga babi.

Memiliki kandungan lemak jenuh dan kolesterol yang sangat benar-benar tinggi. Lemak jenuh dan kolesterol yang terlalu banyak didalam tubuh bisa meningkatkan resiko terkena penyakit jantung.

4. Mentega

Tahukah anda makanan seperti mentega yang biasa kita gunakan sebagai campuran saat kita ingin memakan roti.

Sebenarnya di dalam mentega sendiri terdapat kandung lemak jenuh dan kolesterol yang teramat sangat tinggi.

Yang tentunnya apabila anda terlalu sering memakan makanan seperti yang di campur dengan mentega dapat berpotensi untuk terkena penyakit jantung.

3 Cemilan Sehat Bagi Penderita Jantung dan Diabetes

1. Kacang-Kacangan

Tahukah anda makanan seperti kacang-kacangan mengandung kadar serat yang sangat tinggi dan glikemik yang sangat rendah sehingga dapat membantu menurunkan tekanan darah dan resiko diabetes.

2. Cokelat hitam

Cokelat hitam kaya akan antioksidan seperti flavonoid. Kandungan ini dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung.

Dan bahkan di beberapa penelitian, cokelat hitam juga dapat mencegan dan menurunkan kadar penyakit jantung.

Namun sebenarnya cokelat hitam itu mengandung kadar gula dan kalori yang sangat tinggi.

Jadi pastika untuk anda benar-benar memilih cokelat hitam yang berkualitas tinggi yang mengandung kadar kakao minimal 70%.

3. Bawang Putih

Bawang putih sudah sejak lama digunakan sebagai obat alami untuk mengobati berbagai macam penyakit.

Bawang putih dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung dan dapat menurunkan kadar gula darah.

Dan tentunnya bawang putih sangat baik manfaatnya bagi para penderita diabetes.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: