Saung Kakek Sebatang Kara Ludes Terbakar, Suryadi Bingung Pulang Kemana
Saung milik seorang kakek sebatang kara ludes terbakar.-Istimewa -Radar Cirebon
RADAR CIREBON – Nasib pilu dialami Suryadi (68) yang harus kehilangan tempat usaha berikut tempat tinggalnya. Lantaran, gubuk mungil beserta isinya yang berdiri dipinggir jalan ludes terbakar.
Peristiwa tersebut terjadi pada Rabu, 02 Oktober 2024 sekitar pukul 13.00 WIB.
Tidak ada yang mengetahui awal muasal kebakaran dimaksud. Lantaran, sebelum kejadian, Suryadi tengah pergi belanja bensin untuk untuk dijual secara eceran seperti kesehariannya.
"Saya tidak tahu, saya sedang pergi mau belanja, mampir dulu ke bengkel benerin motor. Tiba tiba ada yang memberitahukan bahwa gubuk saya kebakaran," ungkapnya kepada radarkuningan.
BACA JUGA:Kejadian di Kuningan, Motor Pedagang Telur Gulung Terbakar dalam Perjalanan ke Pasar Malam
"Tempatnya di Kalimanggis Wetan, tapi domisili saya di Kalimanggis Kulon," imbuhnya.
Suryadi mengaku bahwa tempat tersebut merupakan tempat tinggalnya selama ini.
Dikatakannya, selain digunakan tempat tinggal, saung yang lumayan jauh dari pemukiman penduduk itu, juga dipergunakannya sebagai mata pencaharian dengan berjualan bensin eceran.
Sembari menyindir pengurus desa setempat, dirinya membeberkan bahwa tempat tinggal serga gunanya itu dibangun oleh tiga warga dermawan.
BACA JUGA:Didukung Ormas GESANTARA, Ahmad Syaikhu Yakin Menang Pilkada Jabar
"Ini tempat tinggal saya, dibangun, saya dibantu warga Darmawan yang peduli. Aparat desa tidak ada yang bahkan nanya juga tidak ada. Makanya saya dendam ke pengurus desa.
Dirinya menambahkan, baru menerima bantuan pemerintah berupa BLT sejak Kepala dusun baru.
"Saya berumur hampir 70 tahun, tidak dapat bantuan dari Pemerintah. Tapi tidak mungkiri, baru dua tahun ini saya dapat bantuan BLT sejak Kepala Dusun baru," tambahnya seraya bersedih.
Dengan hangusnya saung mungil miliknya, kebingungan menghampirinya dengan masih belum tahu kemana saat ini harus pulang dan meminta tolong.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: