Final, PKB Tunjuk Hasan Basori jadi Pimpinan DPRD, Empat Capim DPRD Diumumkan Hari Ini
TUNTAS. R Hasan Basori MSi saat ditemui di ruang Kabag Persidangan dan Perundangan - undangan Setwan Kabupaten Cirebon usai menyerahkan SK pimpinan DPRD dari DPP PKB.-Samsul Huda-RADAR INDRAMAYU
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Hari ini empat calon pimpinan definitif DPRD Kabupaten Cirebon segera diumumkan melalui rapat paripurna. Pasalnya, Sekretariat DPRD Kabupaten Cirebon telah menerima usulan calon pimpinan definitif DPRD dari DPC PKB.
Surat pengantar keputusan calon pimpinan itu diserahkan DPC PKB sekitar pukul 15.45 sore, Rabu 9 Oktober 2024. PKB pun menetapkan, R Hasan Basori MSi sebagai calon pimpinan DPRD definitif.
Perlu diketahui, empat calon pimpinan sementara itu diantaranya, Dr Sophi Zulfia SH MH dari PDIP, Nana Kencanawati SPd dari Gerindra, Teguh Rusiana Merdeka SH dari Golkar dan R Hasan Basori MSi dari PKB.
Pantauan Radar Cirebon dilokasi, RHB membawa dokumen SK penetapan sebagai pimpinan DPRD Kabupaten Cirebon. Ia pun masuk ke keruangan Kabag Persidangan dan Perundangan - Undangan Sekretariat DPRD.
BACA JUGA:Anggota DPRD Jabar dan Tokoh Pemuda Siap Menangkan Paslon Beriman di Pilkada Kabupaten Cirebon 2024
Rupanya, RHB langsung menyerahkan surat pengantar dari DPC PKB. Saat dikonfirmasi, RHB mengaku, surat pengantar sudah diberikan kepada Kabag Persidangan dan Perundangan - Undangan untuk persiapan paripurna besok (hari ini). Artinya, DPP PKB telah resmi sebagai Pimpinan DPRD Kabupaten Cirebon dari fraksi PKB.
"SK dari DPP untuk saya sebetulnya sudah lama. Tapi ada miss komunikasi. Dan komunikasi itu sudah kami perbaiki di DPC PKB. Surat pengantar dari PKB pun sudah resmi ditanda tangani oleh ketua dan sekretaris DPC. SK nya berlaku selama lima tahun," ungkapnya.
Masih kata RHB, ditunjuk sebagai pimpinan DPRD lantaran mempunyai komitmen kuat untuk membesarkan PKB kedepannya serta mengkondusifkan segala persoalan yang muncul. Ia pun berharap, kedepannya semua anggota DPRD punya komitmen yang kuat melayani masyarakat Kabupaten Cirebon.
"Dengan begini, persoalan sudah selesai dan besok tinggal paripurna saja. PKB punya komitmen yang kuat melayani masyarakat Kabupaten Cirebon dan saya siap membesarkan partai," tuturnya.
BACA JUGA:Strategi Ahmad Syaikhu Atasi Stunting, Beri Makanan Bergizi dan Telur ASIH
Sementara itu, Sekretaris DPRD Kabupaten Cirebon, Asep Pamungkas SP MP membenarkan, usulan calon. Pimpinan DPRD definitif untuk PKB sudah masuk ke sekretariat DPRD, tepatnya di bagian persidangan dan Perundangan-undangan.
"Artinya, empat calon pimpinan DPRD definitif sudah lengkap. Tinggal kita umumkan melalui rapat paripurna," ucapnnya.
Empat pimpinan DPRD itu adalah Sophi Zulfia dari fraksi PDIP sebagai ketua DPRD Kabupaten Cirebon. Sedangkan tiga wakil ketua R Hasan Basori dari fraksi PKB, Teguh Rusiana Merdeka dari fraksi golkar dan Nana Kencana Wati dari fraksi Gerindra. (sam)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: