Dahlan Iskan Foundation Siapkan Beasiswa Rp144 Juta Per Orang
CIREBON – Kesempatan emas bagi pelajar kelas XII SMA-sederajat bisa mendapat beasiswa ke perguruan tinggi. Yayasan Dahlan Iskan (Dahlan Iskan Foundation) bersama dengan Jawa Pos National Network (JPNN) menyediakan beasiswa untuk putra-putri terbaik Indonesia untuk melanjutkan studi ke Universitas Surya periode perkuliahan 2014/2015. Biaya beasiswa yang digelontorkan tidak tanggung-tanggung yakni sebesar Rp144 juta per mahasiswa. Para penerima beasiswa ini tidak akan dipungut biaya dalam menempuh studi di Universitas Surya hingga lulus. General Manager Radar Cirebon, Toto Suwarto mengatakan, untuk siswa-siswi di wilayah Cirebon dan sekitarnya yang tertarik mengikuti program ini bisa mengambil formulir pendaftaran di Graha Pena Radar Cirebon. Dilampirkan juga berkas persyaratan seperti yang tertera di iklan yang terbit di koran Radar Cirebon. Setelah itu, mahasiswa mengikuti tes yang akan dilaksanakan 19 April mendatang. \"Ini adalah salah satu sumbangsih Dahlan Iskan Foundation dan JPNN untuk dunia pendidikan,\" tuturnya seraya menyebutkan Radar Cirebon merupakan bagian dari Jawa Pos Grup. Dikatakannya, pendaftaran periode pertama dibuka sejak 29 Januari hingga 31 Maret. Sementara untuk gelombang dua, akan dibuka pada 1 April 2014 hingga 2 Mei 2014. \"Masih ada kesempatan bagi siswa-siswi Cirebon untuk mendapatkan beasiswa ini,\" tuturnya. Untuk pelaksanaan tes, akan digelar di kantor Graha Pena Radar Cirebon. Adapun materi yang diujikan adalah matematika dan Bahasa Inggris. Pengumuman beasiswa akan dilakukan pada tanggal 9 Mei 2014 untuk gelombang pertama, dan 6 Juni untuk gelombang kedua. \"Pengumuman akan dilakukan koran Radar Cirebon dan di website Surya University,\" ujarnya. Toto berharap, beasiswa ini bisa membantu siswa-siswi yang hendak melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi namun terkendala biaya. \"Untuk informasi lebih lanjut bisa mendatangi Kantor Graha Pena Radar Cirebon,\" tukasnya. (kmg)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: